Liputan6.com, Jakarta - Tim Satuan Tugas atau Satgas Penanganan Covid-19 masih terus melaporkan di Indonesia adanya penambahan kasus positif, sembuh, dan meninggal dunia akibat virus Corona.
Ada penambahan 4.048 orang pada hari ini, Senin (25/7/2022) dinyatakan positif Covid-19.
Sehingga sampai kini total akumulatif terdapat 6.172.390 orang terkonfirmasi positif terinfeksi virus Corona yang menyebabkan Covid-19 di Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
Untuk kasus sembuh bertambah 4.023 orang pada hari ini. Total akumulatifnya di Indonesia sampai kini ada 5.975.011 pasien berhasil sembuh dan dinyatakan negatif Covid-19.
Sementara itu, kasus meninggal dunia pada hari ini ada penambahan 14 orang. Jadi total akumulatif ada 156.916 orang di Indonesia meninggal dunia akibat virus Corona yang menyebabkan Covid-19.
Data update pasien Covid-19 tersebut tercatat sejak Minggu 24 Juli 2022 pukul 12.00 WIB, hingga hari ini, Senin (25/7/2022) pada jam yang sama.
Sebelumnya, bagi Anda yang berniat ke lokasi Citayam Fashion Week yang berada di dekat Stasiun MRT Dukuh Atas, bisa sekalian divaksinasi Covid-19 lho. Per Minggu, 23 Juli 2022 ada sentra vaksinasi Covid-19 yang berada di Terowongan Kendal Menteng.
Lokasi sentra vaksinasi ini berada di depan pintu masuk MRT yang berada di Jalan Kendal Dukuh Atas, Menteng, Jakarta Pusat. Anda bisa vaksinasi dosis 1, 2, 3 di situ pada Senin hingga Minggu selama Juli dan Agustus 2022 dari pukul 14.00 - 18.00 WIB.
"Vaksin 1, 2, 3 menggunakan Sinovac, Pfizer, AstraZenecca dan Moderna (tergantung persediaan)," dalam sebuah flyer yang diunggah epidemiolog Pandu Riono.
"Ayo vaksinasi sambil mejeng!," kata Pandu dalam akun Instagramnya.
"Rekam atraksi di lokasi vaksinasi dan lengkapi vaksinadi di lokasi #citayamfashionweek," kata epidemiolog Universitas Indonesia itu.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Ada Vaksinasi Booster
Hal serupa juga disampaikan pemilik akun Instagram @citayamfashionweeks bahwa per hari ini, Sabtu 23 Juli 2022 ada vaksinasi dekat Terowongan Kendal, dekat stasiun MRT Dukuh Atas.
Health-Liputan6.com kemudian mengecek lokasi dan jadwal vaksinasi yang ada di DKI Jakarta dengan membuka website https://corona.jakarta.go.id/.
Setelah memilih kawasan Jakarta Pusat lalu pilih Kecamatan Menteng. Memang ada jadwal vaksinasi di Terowongan Kendal, Menteng tersebut per hari ini, 23 Juli 2022.
Bukan cuma untuk orang dewasa, usia anak-anak enam tahun ke atas juga melakukan vaksinasi di Terowongan Kendal, Menteng. Dapat dilihat juga stok vaksin ada berapa, lalu vaksin apa yang digunakan.
Selain vaksin satu dan dua, bisa juga pilihan untuk vaksinasi dosis ketiga dengan keterangan vaksin Astrazeneca/Pfizer/Sinovac.
Selain lewat website, Anda juga bisa mengecek jadwal dan lokasi lain di DKI Jakarta lewat aplikasi JAKI.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Apa Itu Citayam Fashion Week?
Dalam beberapa waktu terakhir ramai tentang kawasan "SCBD" yang merupakan singkatan dari (Sudirman, Citayam, Bojong, Depok). Para anak muda yang kebanyakan berasal dari area Citayam, Bojong dan Depok menyulap zebra cross Dukuh Atas kawasan jalan Sudirman menjadi arena catwalk.
Di media sosial, banyak juga tentang wawancara para pengunjung kawasan tersebut yang menanyakan soal gaya fashion kekinian yang dikenakan. Lalu, dari situ muncul istilah 'Citayam Fashion Week'.
Dalam kesempata berbeda, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno kembali mengapresiasi kreativitas anak-anak SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong, Depok). Ia juga menyebut busana yang mereka kenakan tidak kalah keren dengan fesyen Harajuku di Jepang.
"Semoga Citayam Fashion Week ini bisa jadi salah satu jalan untuk mengenalkan produk lokal terutama fesyen Indonesia ke kancah dunia ya, sehingga bisa membantu pergerakkan ekonomi negeri dan memperluas kesempatan usaha dan lapangan kerja buat masyarakat Indonesia," ujarnya dalam akun Instagram pribadinya, seraya berpesan agar semua menjaga kebersihan dan keindahan area publik.
Ia sebelumnya menyebut para anak muda itu bisa menjadi trendsetter untuk dunia fesyen Indonesia. Style yang dipakai anak-anak ini banyak unik misalnya dengan memakai hoodie.
"Sekarang ekonomi ini banyak tantangan, anak-anak muda inilah yang datang dengan berbagai ide kreatif untuk menggerakkan dan menggeliatkan ekonomi kita. Seperti Dukuh Atas yang perekonomiannya semakin meningkat berkat adanya fenomena ini," kata Sandiaga.
Perjalanan Kasus Corona di Indonesia
Kasus infeksi virus Corona pertama kali muncul di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China Desember 2009. Dari kasus tersebut, virus bergerak cepat dan menjangkiti ribuan orang, tidak hanya di China tapi juga di luar negara tirai bambu tersebut.
2 Maret 2020, Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengumumkan kasus Covid-19 pertama di Indonesia. Pengumuman dilakukan di Veranda Istana Merdeka.
Ada dua suspect yang terinfeksi Corona, keduanya adalah seorang ibu dan anak perempuannya. Mereka dirawat intensif di Rumah Sakit Penyakit Infeksi atau RSPI Prof Dr Sulianti Saroso, Jakarta Utara.
Kontak tracing dengan pasien Corona pun dilakukan pemerintah untuk mencegah penularan lebih luas. Dari hasil penelurusan, pasien positif Covid-19 terus meningkat.
Sepekan kemudian, kasus kematian akibat Covid-19 pertama kali dilaporkan pada 11 Maret 2020. Pasien merupakan seorang warga negara asing (WNA) yang termasuk pada kategori imported case virus Corona. Pengumuman disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Urusan Virus Corona, Achmad Yurianto, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat
Yurianto mengatakan, pasien positif Covid-19 tersebut adalah perempuan berusia 53 tahun. Pasien tersebut masuk rumah sakit dalam keadaan sakit berat dan ada faktor penyakit mendahului di antaranya diabetes, hipertensi, hipertiroid, dan penyakit paru obstruksi menahun yang sudah cukup lama diderita.
Jumat 13 Maret 2020, Yurianto menyatakan pasien nomor 01 dan 03 sembuh dari Covid-19. Mereka sudah dibolehkan pulang dan meninggalkan ruang isolasi.
Pemerintah kemudian melakukan upaya-upaya penanganan Covid-19 yang penyebarannya kian meluas. Di antaranya dengan mengeluarkan sejumlah aturan guna menekan angka penyebaran virus Corona atau Covid-19. Aturan-aturan itu dikeluarkan baik dalam bentuk peraturan presiden (perpres), peraturan pemerintah (PP) hingga keputusan presiden (keppres)
Salah satunya Keppres Nomor 7 tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Keppres ini diteken Jokowi pada Jumat, 13 Maret 2020. Gugus Tugas yang saat ini diketuai oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo ini dibentuk dalam rangka menangani penyebaran virus Corona.
Gugus Tugas memiliki sejumlah tugas antara lain, melaksanakan rencana operasional percepatan penanangan virus Corona, mengkoordinasikan serta mengendalikan pelaksanaan kegiatan percepatan penanganan virus Corona.
Sementara itu, status keadaan tertentu darurat penanganan virus Corona di Tanah Air ternyata telah diberlakukan sejak 28 Januari sampai 28 Februari 2020. Status ditetapkan pada saat rapat koordinasi di Kementerian Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) saat membahas kepulangan WNI di Wuhan, China.
Kapusdatinkom BNPB Agus Wibowo menjelaskan, karena skala makin besar dan Presiden memerintahkan percepatan, maka diperpanjang dari 29 Februari sampai 29 Mei 2020. Sebab, daerah-daerah di tanah air belum ada yang menetapkan status darurat Covid-9 di wilayah masing-masing.
Agus Wibowo menjelaskan jika daerah sudah menetapkan status keadaan darurat, maka status keadaan tertentu darurat yang dikeluarkan BNPB tidak berlaku lagi.
Penanganan kasus virus corona (Covid 19) pun semakin intens dilakukan. Pemerintah melakukan berbagai upaya untuk mereduksi sekaligus memberikan pengobatan terhadap mereka yang terpapar Covid-19.
Berdasarkan situs covid19.go.id, sebanyak 140 rumah sakit di Tanah Air dijadikan rujukan untuk penanganan pasien Covid-19. Ada pula sejumlah tempat yang dijadikan rumah sakit darurat.
Salah satunya, pemerintah resmi menjadikan Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, sebagai rumah sakit darurat untuk pasien Covid 19. Peresmian dilakukan langsung oleh Presiden Jokowi, Senin 23 Maret 2020. Begitu dibuka, Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran langsung menerima pasien.
Ada pula Rumah Sakit Darurat di Pulau Galang, Kepulauan Riau. Pulau tersebut dulunya merupakan tempat penampungan warga Vietnam. Tempat tersebut telah dirapikan dan bisa menampung 460 pasien. Sejumlah tempat milik pemerintah lainnya juga dijadikan tempat isolasi pasien yang terpapar Covid-19.
Advertisement