Titi Kamal dan Christian Sugiono Satu Suara Dalam Mendidik Anak, Termasuk Soal Camilan

Titi Kamal bicara soal bounding dengan dua buah hatinya, Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Atta Sugiono. Tak harus mahal dan bisa dilakukan di rumah saja.

oleh Wayan Diananto diperbarui 27 Jul 2022, 06:00 WIB
Titi Kamal. (Foto: Dok. Instagram @titi_kamall)

Liputan6.com, Jakarta Dibutuhkan komitmen orangtua untuk menciptakan waktu bersama anak. Titi Kamal punya cerita menarik soal ini. Bersama Christian Sugiono, ia menguatkan bounding dengan dua buah hati. Ini penting mengingat jam kerja artis beda dengan pekerja kantoran.

Kadang baru syuting sore. Kadang panggilan ke lokasi syuting pagi lalu pulang jelang tengah malam. Maka, bintang film Ada Apa Dengan Cinta? memutar otak mencari siasat. Rupanya bounding dengan anak ala Titi Kamal tak harus mewah.

“Pintar-pintarnya aku sama suami mencari jadwal supaya setiap hari tetap ada bounding sama keluarga. Apakah itu saat makan malam bareng atau pas sarapan sebelum anak-anak berangkat sekolah,” kata ibunda Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Atta Sugiono.

Bounding tak harus liburan ke luar kota atau luar negeri. Ini bisa dilakukan di kamar atau ruang tamu hunian yang nyaman dalam hitungan menit. Titi Kamal menyampaikan ini dalam konferensi pers “Oreo 110th Birthday #WishOreo110” di Jakarta pekan ini.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 


Simpel Banget

Titi Kamal. (Foto: Dok. Instagram @titi_kamall)

“Justru bounding-ku simpel banget. Misalnya, anak-anak sudah kumpul di kamar nih, yang kecil usia 4 tahun senang banget tampil. Joget-joget, suka melawak, atau bikin gim tahan tawa. Kadang nonton bareng film favorit di rumah itu momen yang kami tunggu,” katanya.

Titi Kamal menyebut makan camilan atau snacking bareng anak pun bisa dijadikan momen menguatkan ikatan batin orangtua dan anak. Ngemil sambil menanyakan kegiatan sekolah hingga membahas topik santai seru juga. Soal jam ngemil, ayah dan ibu harus satu suara.


Satu Suara

Titi Kamal.

“Kita harus satu suara. Jadi kami sebagai orangtua harus satu suara. Kalau memang ini momennya, misalnya sebagai reward untuk anak karena berhasil melakukan sesuatu, rajin bikin PR-nya, bisa pakai baju sendiri, kami kasih reward,” Titi Kamal mengingatkan.

“Jadi jangan sampai ada kejadian yang ini kebijakannya begini, yang itu beda lagi. Saya dan Tian biasanya janjian dulu,” cetus bintang sinetron Muslimah dan Pura Pura Buta kepada Showbiz Liputan6.com.

 


Keluarga Indonesia

Titi Kamal menghadiri konferensi pers “Oreo 110th Birthday #WishOreo110” di Jakarta pekan ini.

Dalam kesempatan itu, Marketing Manager Oreo Mondelez Indonesia, Vega Gupta menjelaskan, “Kami mengajak keluarga Indonesia merayakan keseruan ulang tahun ke-110 Oreo sepanjang tahun melalui berbagai inovasi dan kejutan dari rangkaian produk.”

Salah satunya peluncuran varian spesial Birthday Cake Flavor dengan tampilan biskuit khas Oreo bertabur sprinkle warna-warni di dalamnya. Selain itu, ada fitur Augmented Reality yang bisa didapat dengan memindai kode batang dalam kemasan varian spesial.

Setelah memindai, Anda akan terhubung pada fitur Instagram filter. Di sana, ada tantangan meniup 110 lilin. “Selain itu ada kolaborasi spesial bersama beberapa F&B merchant seperti Bitter Sweet by Najla,” pungkasnya.

 

Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga. (Liputan6.com/Niman)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya