Polri Gandeng SCM Group Gelar Pelatihan Public Speaking

Corporate Secretary Group Surya Citra Media (SCM), Gilang Iskandar, menyambut gembira kerjasama pihaknya dengan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) dalam hal pelatihan public speaking. Diketahui, kerjasama pelatihan tersebut dilangsungkan mulai hari ini hingga tiga hari ke depan.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 27 Jul 2022, 12:33 WIB
Mabes Polri menggandeng Surya Citra Media (SCM) dalam pelatihan public speaking di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (27/7/2022) (Liputan6.com/Muhammad Radityo Priyasmoro)

Liputan6.com, Jakarta - Corporate Secretary Group Surya Citra Media (SCM), Gilang Iskandar, menyambut gembira kerjasama pihaknya dengan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) dalam hal pelatihan public speaking. Diketahui, kerjasama pelatihan tersebut dilangsungkan mulai hari ini hingga tiga hari ke depan.

“Kita berharap dengan pelatihan dan sharing dari teman-teman SCM dapat meningkatkan kapasitas Humas Polri dalam hal kemampuan berinteraksi dengan media bisa menjadi lebih baik lagi,” kata Gilang saat ditemui di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (27/7/2022).

Gilang menambahkan, pelatihan ini merupakan kelanjutan kerjasama antara SCM group dan Divisi Humas Polri. Sebab, dalam beberapa tahun yang lalu, pelatihan serupa juga pernah diselenggarakan oleh pihaknya.

“Jadi pelatihan yang sama dulu juga sudah pernah dan diikuti oleh para Kabid humas Polda seluruh Indonesia,” jelas Gilang.

Gilang meyakini, pelatihan yang dilakukan kali ini penting manfaatnya di tengah kemajuan teknologi dan informasi yang sangat cepat. Sebab, ekspektasi di masyarakat dalam mendapatkan informasi yang tepat sangat tinggi dan bersifat terus menerus.

“Masyarakat ingin mendapatkan informasi yang cepat dan akurat di sisi lain perkembangan media sosial sangat masif yang pada kenyataannya hanya Kejar Tayang dan mengabaikan kebenaran Informasi,” jelas Gilang.


Berikan Pencerahan

Gilang menilai, sifat netizen hanya ingin mengejar followers, tentu sangat tidak sehat. Oleh karena itu, Polri dalam upaya memberikan memberi pencerahan kepada masyarakat terkait dengan berbagai informasi adalah sesuatu yang penting dan tidak boleh salah.

“Masyarakat saat ini masih kurang cerdas memilah mana informasi yang benar dan informasi yang bersifat hoax sehingga kadang-kadang berdampak pada terjadinya konflik sosial. Oleh karena itu Polri yang mengemban amanat sebagai pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat alat negara penegak hukum pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat tentu tugasnya sangat kompleks dan tidak ringan,” Gilang menandasi.


18 Peserta

Sebagai informasi, acara pelatihan public speaking antara Polri dan SCM dihadiri oleh total 18 peserta. Mereka terdiri dari Polda dan Mabes Polri.

Pemateri dalam pelatihan diisi oleh tiga orang. Mereka adalah Eduard Depari selaku Penasehat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Wenseslaus Manggut selaku Ketua Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), dan Retno Pinasti selaku Pemimpin Redaksi SCTV dan Indosiar.

Banner Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya