Liputan6.com, Manchester- Manchester United sangat kesulitan untuk dapat memiliki penyerang sayap Ajax Amsterdam Antony. Ajax tak mau melepas pemain pilarnya lagi ke MU setelah kehilangan bek tengah Lisandro Martinez.
Antony termasuk salah satu pemain yang diinginkan manajer anyar MU Erik ten Hag. Pemuda Brasil itu diperlukan karena Manchester United masih belum bisa memainkan Mason Greenwood yang tersandung kasus hukum sejak awal tahun.
Advertisement
Kehadiran Antony diharapkan bisa menambah persaingan untuk pemain sayap MU. Tanpa Antony, MU cuma memiliki Marcus Rashford dan Jadon Sancho saja. Pemain muda Anthony Elanga dan Amad Diallo Traore dinilai masih belum bisa menjadi pesaing Rashford dan Sancho.
MU kelimpungan memenuhi permintaan Ten Hag merekrut Antony. Ajax terus saja ngotot tak mau menurunkan harga Antony sebesar 84 juta poundsterling. Langkah ini dilakukan Ajax agar Antony tidak hijrah ke Old Trafford.
Karena Ajax mematok harga Antony begitu mahal, MU telah memutuskan tak lagi mengejarnya. Setan Merah langsung menyiapkan nama baru sebagai alternatif untuk mengisi winger.
Mirror pada Sabtu (6/8/2022) melaporkan MU sekarang membidik winger Bayern Munchen Leroy Sane. The Red Devils sudah bertanya kepada Munchen mengenai kemungkinan merekrut Sane di sisa bursa transfer musim panas 2022.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Bikin Kesal City
Peluang mendapatkan Sane terbilang cukup besar. Munchen sudah kelebihan stok pemain sayap seiring dengan datangnya Sadio Mane dari Liverpool. Selain Mane, FC Hollywood masih punya Jamal Musiala, Serge Gnabry dan Kingsley Coman.
Pada pekan pertama Bundesliga, Sane juga harus memulai laga dari bangku cadangan. Dia baru dimainkan di babak kedua saat Munchen menang telak 6-1 atas Eintracht Frankfurt.
Rencana MU merekrut Sane tentu akan membuat kesal rival sekota Manchester City. Sane pernah bermain di City selama beberapa musim sebelum diambil oleh Munchen di tahun 2018.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Tak Masalah
MU nampaknya tak memperdulikan status Sane sebagai eks pemain City. Mereka justru senang pemuda Jerman itu sudah punya pengalaman main di Liga Inggris sehingga tidak akan terlalu sulit beradaptasi.
Perekrutan Sane juga bisa menjadi balas dendam MU. City beberapa musim lalu pernah merekrut mantan pemain MU Carlos Tevez. City musim panas ini juga menelikung dua incaran MU, Erling Haaland dan gelandang Kalvin Phillips.
Bila Sane berhasil didapatkan, Ten Hag akan punya banyak variasi di lini depan. Rashford bisa juga dikembalikan menjadi penyerang tengah lagi. Pasalnya Anthony Martial sedang cedera, sedangkan nasib Cristiano Ronaldo belum jelas juga.
Klasemen
Advertisement