Terpaksa Pakai Striker Palsu Lawan Brighton, MU Bidik Striker Tajam dari Liga Italia

MU memakai striker palsu saat menghadapi Brighton. Ten Hag mengakui tak akan melakukan itu kalau punya seorang striker asli.

oleh Defri Saefullah diperbarui 08 Agu 2022, 11:00 WIB
Gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes berebut bola dengan gelandang Brighton & Hove Albion Alexis Mac Allister pada laga pekan ke-18 Liga Inggris di Old Trafford, Rabu dini hari WIB (16/2/2022). MU menang dengan skor meyakinkan 2-0. (AP Photo/Rui Vieira)

Liputan6.com, Manchester- Manchester United atau MU kembali menandai musim baru dengan kekecewaan. Pada laga pertama melawan Brighton&Hove Albion di stadion Old Trafford, Minggu (7/8/2022), Man Utd kalah 1-2.

Ini menjadi pukulan telak bagi manajer MU, Erik Ten Hag. Dalam laga itu, Ten Hag tak menurunkan Ronaldo sebagai starter.

Ten Hag malah menempatkan Christian Eriksen sebagai striker palsu atau false 9, berdampingan dengan Marcus Rashford dan Jadon Sancho. Setelah kebobolan 2 gol, dia baru menurunkan Ronaldo sebagai striker.

Manajer asal Belanda itu membela keputusannya mainkan striker palsu. Dia mengaku tak punya pilihan lain untuk diturunkan di lini depan Manchester United.

"Kalau saja ada striker, saya tentu akan menurunkannya," katanya seperti dikutip Metro.

 


Ada Pilihan

Ekspresi Cristiano Ronaldo saat Manchester United kalah dari Brighton & Hove Albion viral. MU kalah 1-2 dalam laga perdana di Liga Inggris 2022/2023 di Old Trafford, Minggu (7/8/2022) malam WIB. (AP/Dave Thompson)

 

Ten Hag sebenarnya punya pilihan lain untuk mengisi posisi striker. Selain Ronaldo, MU masih punya Anthony Elanga yang juga bisa mengisi posisi itu.

"Ronaldo baru bersama tim selama 10 hari dan itu terlalu sebentar untuk main 90 menit. Itulah alasan kami tak memainkannya sebagai starter," katanya.

"Kami sudah berlatih dengan strategi striker palsu. Kami membuat kesalahan saat mengumpan, ini tak ada hubungannya dengan striker palsu atau tidak."

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Cari Striker

Erik ten Hag mengawali kiprahnya sebagai manajer Manchester United dengan hasil minor. Menghadapi Brighton and Hove Albion pada laga pekan perdana Premier League di Old Trafford, Minggu (7/8/2022) malam WIB, MU takluk 1-2. (AFP/Lindsey Parnaby)

 

Kabarnya, MU kini akan bergerak cepat untuk mencari striker. Rumor menyebutkan Man Utd tertarik datangkan striker Austria, Marko Arnautovic.

"Saya tak mau menyebut nama karena selama pramusim mungkin ada 250 pemain yang dikaitkan dengan MU. Itu saja," katanya.

"Kami punya dua striker dan mungkin tiga dengan Rashford yang dianggap striker. Namun dia lebih bagus main di kiri, itu uga ditunjukkannya saat ini."


Tawaran Resmi

Penyerang Bologna, Marko Arnautovic berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Inter Milan selama pertandingan lanjutan Liga Serie A Italia di stadion Renato Dall'Ara di Bologna, Italia, Kamis (28/4/2022). Bologna menang atas Inter Milan dengan skor tipis 2-1. (Massimo Paolone/LaPresse via AP)

Posisi penyerang tengah menjadi perhatian Manchester United pada minggu lalu. Hal ini disebabkan cederanya Anthony Martial.

Pemain asal Prancis tersebut menjadi starter dalam lima dari enam pertandingan persahabatan pramusim MU. Tetapi, Martial mengalami cedera hamstring saat Setan Merah kalah 0-1 dari Atletico Madrid pada 30 Juli lalu.

Karena itu, MU ingin mendatangkan striker baru untuk meringankan situasi. Kabar terbaru adalah penyerang Bologna Marko Arnautovic adalah opsi potensial bagi Setan Merah.

Juara Liga Inggris 20 kali itu sudah membuat penawaran resmi untuk pemain berusia 33 tahun itu. Menurut jurnalis spesialis transfer asal Italia Gianluca Di Marzio, MU sudah mendekati Bologna dengan tawaran 8 juta euro atau sekitar Rp 121 miliar.

Namun, Bologna sesuai laporan menolak tawaran itu. Mereka bertekad untuk menolak tawaran MU dan ingin mempertahankan Arnautovic musim panas ini.


Pernah Kerjasama

Manajer Manchester United Erik ten Hag sebelumnya pernah bekejar dengan Marko Arnautovic saat di Belanda. Pria berusia 52 tahun itu menjadi asisten manajer FC Twente saat Arnautovic bermain untuk klub itu dari 2006 hingga 2009.

Pemain timnas Austria itu sekarang bisa reuni dengan Ten Hag di Manchester United. Pemain berusia 33 tahun itu tampaknya tertarik untuk pindah ke Old Trafford selama jendela transfer sedang berlangsung.

Arnautovic tampil mengesankan untuk Bologna pada musim 2021-22. Dia mencetak 15 gol dan memberikan 1 assist dalam 34 pertandingan.

 

Infografis transfer MU. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya