Ucapan Olivia Newton-John Jelang Meninggal Dunia: Aku Tak Takut Kematian

Olivia Newton-John ternyata sudah memikirkan tentang kematian di pengujug usianya.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 10 Agu 2022, 11:00 WIB
Olivia Newton-John pada 2018. (Richard Shotwell/Invision/AP, File)

Liputan6.com, Los Angeles - Sehari setelah Olivia Newton-John meninggal dunia, seorang keponakannya yang bernama Totti Goldsmith mengungkap hari-hari terakhir sang tante. Ia menceritakan bahwa kondisi sang bintang Grease di pengujung hidupnya begitu memburuk.

Karena itulah, Totti menyebut bahwa pihak keluarga merasa kematian sang aktris dan penyanyi yang sudah berjuang tiga dekade melawan kanker ini, bukan satu hal yang mengagetkan.

“Ini tidak mengagetkan, kami sudah tahu seberapa sakit dirinya, terutama dalam lima hari terakhir,” kata dia dalam sebuah wawancara dengan media Australia, 9 Now News, seperti diwartakan E! News, Rabu (10/8/2022).

Tak hanya pihak keluarga, Olivia Newton-John sendiri sudah memikirkan tentang kematian. Hal ini terungkap dalam percakapan terakhirnya dengan Totti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Lewat Video Call

Olivia Newton-John meninggal dunia di usia 73 tahun. (dok. Robyn Beck / AFP)

Kala itu, sang keponakan menceritakan bahwa ia tak bisa berkunjung ke Amerika Serikat dan bertemu langsung Olivia di rumahnya yang terletak di California Selatan. Namun, ia bisa melakukan obrolan lewat video call.

“Aku sudah mengatakan semua hal yang perlu kukatakan. Ia pergi dari kami, tapi aku merasa bahwa ia sudah siap,” tutur Totti.

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Pertanyaan soal Kematian

Olivia Newton-John pada 1982. (AP Photo/Reed Saxon, File)

Dalam salah satu momen percapakan terakhir ini, Totti sempat melempar pertanyaan mengenai kematian.

“Aku berkata kepadanya, “Apa kamu takut dengan kematian?’ dan dia berkata, ‘Aku tidak takut. Aku telah melakukan lebih banyak dari apa yang bisa kubayangkan sepanjang hidupku’,” kata Totti, menirukan pernyataan sang tante.


Infeksi Sekunder

Dalam wawancara ini, ia juga menceritakan bahwa Olivia Newton-John mengalami komplikasi dan infeksi jelang meninggal dunia.

“(Olivia Newton-John) mengalami infeksi sekunder. Kondisinya benar-benar menurun dalam lima-enam hari terakhir.” Ia menambahkan bahwa obat-obatan bahkan sudah tak cukup untuk meringankan rasa sakit yang dialami Olivia Newton-John di pengujung usianya.

(Liputan6.com / Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya