Suasana Duka Pemakaman Korban Tewas Kebakaran Gereja Koptik di Mesir

Kebakaran gereja kristen koptik di Mesir menewaskan setidaknya 41 orang. Sejumlah 18 korban adalah anak-anak usia 3 sampai 16 tahun. Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi berkata peristiwa kebakaran itu adalah "kecelakaan tragis" dan meminta lembaga-lembaga terkait untuk mengurusnya, serta memberikan perawatan kepada korban luka.

oleh Arnaz Sofian diperbarui 15 Agu 2022, 12:00 WIB
Suasana Duka Pemakaman Korban Tewas Kebakaran Gereja Koptik di Mesir
Kebakaran gereja kristen koptik di Mesir menewaskan setidaknya 41 orang. Sejumlah 18 korban adalah anak-anak usia 3 sampai 16 tahun. Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi berkata peristiwa kebakaran itu adalah "kecelakaan tragis" dan meminta lembaga-lembaga terkait untuk mengurusnya, serta memberikan perawatan kepada korban luka.
Para pelayat menangis saat pemakaman korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Pemakaman 41 korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Kairo diadakan di dua gereja. (Khaled DESOUKI/AFP)
Pelayat membawa peti jenazah para korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Kebakaran gereja kristen koptik di Mesir terjadi saat misa hari Minggu. (Khaled DESOUKI/AFP)
Pelayat membawa peti jenazah para korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Kebakaran gereja kristen koptik di Mesir memaksa para jemaah melompat keluar dari jendela. (Khaled DESOUKI/AFP)
Para pelayat menangis saat pemakaman korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Kobaran api diduga akibat korsleting listrik. (Khaled DESOUKI/AFP)
Seorang wanita menangis saat pemakaman korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Sebanyak 18 korban tewas adalah anak-anak usia 3 sampai 16 tahun. (Khaled DESOUKI/AFP)
Suasana pemakaman korban tewas dalam kebakaran gereja kristen koptik di Gereja Santa Perawan Maria, Kairo, Provinsi Giza, Mesir, 14 Agustus 2022. Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi berkata peristiwa kebakaran itu adalah "kecelakaan tragis" dan meminta lembaga-lembaga terkait untuk mengurusnya, serta memberikan perawatan kepada korban luka. (Khaled DESOUKI/AFP)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya