Liputan6.com, Jakarta Perkembangan penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia pada 21 Agustus 2022 secara nasional, pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan antigen) bertambah 3.949. Total angka kumulatif atau jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 6.315.557 kasus.
Berdasarkan data yang dihimpun Satgas COVID-19, kasus terkonfirmasi positif hari ini bertambah dari 28 provinsi, sedangkan 6 provinsi lain nihil kasus baru. Dari jumlah 28 provinsi, 16 di antaranya dengan penambahan kasus baru kurang dari 10.
Advertisement
Namun, angka tertinggi penambahan kasus baru COVID-19 dari 5 provinsi, di antaranya DKI Jakarta dengan 1.897 kasus baru, Jawa Barat dengan 672 kasus baru, Banten dengan 405 kasus baru, Jawa Timur dengan 349 kasus baru, dan Jawa Tengah dengan 170 kasus baru.
Untuk angka kesembuhan harian bertambah 6.044, sehingga angka kumulatifnya terus meningkat dan kini telah menembus 6 juta orang sembuh atau tepatnya 6.107.680 orang sembuh.
Pada kasus kematian akibat virus Corona hari ini bertambah 12 dengan kumulatif 157.377 yang disumbang dari 6 provinsi.
Angka kematian ini disumbang oleh DKI Jakarta dengan 4 kematian, Jawa Tengah dengan 6 kematian. Kemudian Kalimantan Tengah dan Sulawesi Selatan dengan masing-masing satu kasus kematian.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Kasus Aktif Turun dan Hasil Spesimen
Pada kasus aktif nasional atau pasien COVID-19 membutuhkan perawatan medis pada 21 Agustus 2022 turun 2.107 kasus, sehingga angka kumulatifnya ikut menurun dikisaran 50.500 kasus.
Selain itu, dari hasil uji laboratorium per hari, spesimen selesai diperiksa (RT-PCR/TCM dan antigen) per hari sebanyak 64.249 spesimen dengan jumlah suspek 3.472 kasus.
Hasil uji per hari jejaring laboratorium berbagai wilayah, jumlah kumulatif spesimen selesai diperiksa mencapai 105.829.381 spesimen. Terdiri dari spesimen positif (kumulatif) sebanyak 12.086.673 pesimen dan spesimen negatif (kumulatif) 92.061.174 spesimen.
Positivity rate orang harian dari RT-PCR/TCM dan Antigen di angka 11,82 persen, lalu positivity rate spesimen mingguan (14 - 20 Agustus 2022) di angka 10,28 persen. Sementara itu, spesimen invalid dan inkonklusiv (per hari) berjumlah 9 spesimen.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Jumlah Orang yang Dites
Untuk jumlah orang yang diperiksa per hari ini, 21 Agustus 2022 ada 29.740 orang dan kumulatifnya 69.462.720 orang. Lalu, pada hasil terkonfirmasi negatif, jumlah kumulatifnya meningkat menjadi 63.147.163 orang, termasuk tambahan hari ini sebanyak 25.791 orang.
Sementara positivity rate orang harian dari RT-PCR/TCM dan Antigen di angka 13,28 persen dan positivity rate orang mingguan (14 - 20 Agustus 2022) di angka 11,87 persen. Secara sebaran wilayah terdampak masih berada pada 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota.
Capaian Vaksinasi COVID-19
Pada perkembangan program vaksinasi COVID-19 nasional per 21 Agustus 2022 pukul 12.00 WIB, penerima vaksin ke-1 bertambah 14.318 dengan totalnya melebihi angka 203 juta atau tepatnya 203.116.008 orang.
Penerima vaksinasi ke-2 bertambah 9.168 dengan totalnya melebihi 170 juta atau tepatnya 170.614.271 orang. Kemudian vaksinasi ke-3 bertambah 38.614 totalnya melebihi 59 juta atau 59.145.320 orang.
Vaksinasi dosis 4 bertambah 569, totalnya 276.385 orang. Sementara target sasaran vaksinasi berada di angka 234.666.020 orang.
Advertisement