Dalam wawancara ini Rei mengaku ia kini menjadi sosok ekstrover setelah debut dengan IVE. Ia bercerita bahwa saat kecil dulu, ia begitu berhati-hati saat berkata-kata. Rei mencontohkan kisah masa kecilnya saat ia terbangun lebih dulu dari ibunya. "Selama empat jam aku hanya menatap langit-langit. Begitulah cara saya berhati-hati dalam setiap kata yang saya ucapkan,” kata dia, dilansir dari Soompi. (Foto: Twitter/ IVE_twt)
Rei IVE mengaku dulunya ia senang main gim. Namun sekarang, ia lebih senang membaca puisi. Ia memilih Na Tae Joo sebagai sastrawan Korea favoritnya. (Foto: Twitter/ IVE_twt)
Rei IVE merupakan anggota IVE asal Jepang, dan 2022 menjadi tahun kelimanya di Korea Selatan. Rupanya ia sudah betah tinggal di Negeri Ginseng. "Rasanya benar-benar sudah seperti kampung halamanku," kata dia. (Foto: Twitter/ IVE_twt)
Rei IVE mengatakan salah satu tips belajar bahasa Korea yang manjur untuknya, adalah lewat puisi. Ia mengaku bila menemukan kata sulit di sebuah sajak dan akhirnya menemukan artinya, kata ini akan lebih mudah nempel lama di ingatannya ketimbang belajar dengan cara lain. (Foto: Twitter/ IVE_twt)
Rei ikut menulis rap di "After Like," lagu terbaru IVE. Dalam lirik rapnya, ia berusaha untuk menghadirkan rasa keinginan untuk mengekspresikan cinta lewat tindakan nyata. "Aku berusaha agar lirikku cocok dengan cerita dari jagat IVE yang diterangkan oleh penulis lirik Seo Ji Eum kepada kamim" kata dia. (Foto: Twitter/ IVE_twt)