Penampilan Ririe Fairus dengan yang dulu tentu banyak berubah, semenjak bercerai dengan Ayus Sabian hingga kini sosoknya semakin terkenal. Menjadi seorang selebgram ia pun kerap memperlihatkan berbagai pemotretannya yang menawan dengan berbagai outfit yang dipadu padankan dengan gaya berhijabnya. (Liputan6.com/IG/@ririe_fairus)
Kerap tampil stylish, ia pun sempat ikut hadir dalam Citayam Fashion Week yang beberapa waktu lalu sempat menjadi sorotan banyak selebriti. Tampil gaya dengan outfit serba hitam, Ririe terlihat makin keren dengan kacamata dengan warna senada. (Liputan6.com/IG/@ririe_fairus)
Menuai banyak pujian dengan berbagai penampilannya yang diunggah dalam Instagram, gaya berhijab Ririe pun punya banyak gaya. Tidak hanyak dengan satu gaya, ia banyak mengkreasikan model hijabnya dengan beraneka outfit, seperti blazer. (Liputan6.com/IG/@ririe_fairus)
Meski sudah bercerai dengan Ayus, Ririe yang sudah memiliki buah hati ini pun masih tampil kompak dengan suaminya saat kumpul bersama anak. Keduanya pun tetap terlihat akur, meski perceraian keduanya dihiasi dengan isu perselingkuhan. (Liputan6.com/IG/@ririe_fairus)