Hujan Deras, Mobil di Basement Plaza UOB Dievakuasi

Para pengendara panik lantaran adanya alarm gedung yang berbunyi sebagai tanda bahaya mengancam.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Feb 2013, 17:10 WIB
Hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta sejak pukul 15.30 WIB, sempat membuat pemiliki kendaraan yang memarkirkan mobilnya di basement Gedung UOB Plaza Panik. Sirine alarm gedung berbunyi menandakan bahaya mengancam.

Menurut saksi mata, Teti Sumirat, peristiwa itu terjadi pada pukul 16.00 WIB. Puluhan mobil tampak mengantre ingin segera keluar dari basement gedung. Akibatnya, jalan pun menjadi macet.

"Airnya coklat banget, kayaknya dari belakang gedung," ujar Teti, kepada Liputan6.com, melalui sambungan telepon di Jakarta, Rabu (6/2/2013).

Kendati begitu, tambah dia, genangan air tidak sampai berlangsung lama. Karena pompa air telah berfungsi dengan baik. "Sekarang tinggal macetnya saja," ucap dia.(Ali)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya