Liputan6.com, Jakarta Film The Lord of The Rings (LOTR) sudah tak asing lagi dengan keseruan laga dan petualangan fiksi. Belakangan, film besutan Amerika ini menghadirkan series berjudul The Lord of The Rings: The Rings Of Power. Siapa sangka ada satu tokoh yang patut menjadi kebanggan masyarakat Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
Dialah Tyore Muhafidin, meski belum banyak dikenal, ia sukses berlaga dalam serial LOTR: Rings of Power memerankan tokoh Theo. Bukan tanpa alasan, Tyore Muhafidin merupakan satu-satunya aktor berdarah Indonesia dalam serial tersebut. Diketahui Tyore merupakan pria yang punya ayah yang berasal dari Brebes, Jawa Tengah.
Ayahnya, Afid Muhafidin menikahi wanita asal Australia bernama Rachel Muhafidin. Tyroe Muhafidin dan keluarganya kini tinggal di Perth, Australia. Tak heran jika Tyroe berkembang lewat industri perfilman mancanegara.
Lewat unggahan fotonya di Instagram, Tyroe mulai rutin mengunggah potretnya saat gala premier The Lord of The Rings: The Rings Of Power. Tak sedikit netizen yang memuji aktor ganteng asal Indonesia yang masih belia ini.
Berikut Liputan6.com merangkum potret Tyroe Muhafidin melansir dari Instagram pribadinya @tyroemuh, Selasa (6/9/2022).
1. Benar saja, Tyroe Muhafidin yang kini berusia 16 tahun sukses membuktikan mampu berakting di film layar lebar.
Advertisement
2. The Lord of The Rings: The Rings of Power sukses membuat nama Tyroe melambung berkat aktingnya yang mencuri perhatian.
3. Serial ini bukanlah proyek Hollywood pertama bagi Tyroe, sebelumnya ia sudah pernah main di film DUSK dan CARAVAN yang dirilis beberapa tahun silam.
Advertisement
4. Lahir dan besar di Australia membuat Tyroe jarang dikenal masyarakat Indonesia, pria Indonesia-Australia ini seketika jadi buah bibir berkat prestasinya.
5. Meski kian sibuk di negara kelahiran, namun sang ayah yang berasal dari Brebes mengaku selalu menyempatkan pulang ke Jawa.
Advertisement
6. Aktingnya di serial The Lord of The Rings sukses membuat namanya makin dikenal banyak orang.
7. Terlebih, Tyroe telah mengharumkan nama Indonesia berkat bakatnya bermain film sekelas Hollywood.
Advertisement