Ratu Elizabeth II Dimakamkan, Pertandingan MU dan Chelsea vs Liverpool Kembali Ditunda

Liga Inggris menunda lagi beberapa laga pekan delapan menyusul meninggalnya Ratu Elizabeth II. MU juga kembali batal bermain.

oleh Thomas diperbarui 13 Sep 2022, 05:15 WIB
Jadon Sancho mencetak gol brilian saat MU berhadapan dengan Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris 2022/2023, Selasa (23/8/2022). Bomber asal Inggris itu dengan tenang menggocek pemain senior Liverpool, James Milner, lalu tanpa ampun merobek gawang Alisson Becker.

Liputan6.com, Jakarta- Pengelola Liga Inggris kembali menunda sejumlah pertandingan menyusul meninggalnya Ratu Elizabeth II. Setelah seluruh laga pekan tujuh ditunda, kini ada beberapa laga pekan delapan yang juga bernasib sama.

Pada Senin (12/9/2022) malam waktu Inggris, pengelola Liga Inggris mengumumkan Manchester United tidak jadi bertanding lagi. Duel MU melawan Leeds United yang sejatinya berlangsung Minggu (18/9/2022) di Stadion Old Trafford harus ditunda.

Selain MU vs Leeds, pertandingan pada 18 September lain yang dipastikan ditunda adalah big match antara Chelsea menjamu Liverpool yang sebenarnya bisa menjadi debut manajer baru The Blues, Graham Potter.

Keputusan Liga Inggris menunda pertandingan MU kontra Leeds dan Chelsea vs Liverpool karena keterbatasan sumber daya yang disebabkan oleh pemakaman Ratu yang dijadwalkan berlangsung 19 September 2022.

Petugas keamanan Inggris disiagakan penuh mengawal serangkaian acara yang akan berlangsung hingga prosesi pemakaman digelar pada 19 September 2022.

Satu pertandingan lain pekan delapan Liga Inggris yang ditunda adalah Brighton and Hove Albion melawan Crystal Palace pada 17 September 2022. Duel ini awalnya ditunda karena adanya aksi industri, tapi kini resmi tak jadi dimainkan menyusul meninggalnya Ratu Elizabeth II.


Beberapa Laga Tetap Berjalan

Liverpool berbalik unggul 2-1 pada menit ke-25. Mohamed Salah berhasil memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Sadio Mane yang ditepis Martin Dubravka. (AFP/Oli Scarff)

Pertandingan Liga Inggris lain seperti Tottenham Hotspur kontra Leicester City dan Brentford melawan Arsenal tetap akan berlangsung sesuai jadwal. Laga tak ditunda karena dianggap bukan pertandingan dengan kategori tinggi.

Tak cuma Liga Inggris, meninggalnya Ratu Elizabeth II juga membuat laga Liga Eropa ditunda. Arsenal harus batal menjamu PSV Eindhoven pada pertengahan pekan ini.


Keamanan

Pertandingan di kota London yang terkena dampak penundaan. Pasalnya jenazah Ratu Elizabeth II disemayamkan di London selama empat hari sebelum dimakamkan 18 September nanti.

Ratusan ribu pelayat termasuk para pemimpin dunia dipastikan akan hadir untuk memberikan penghormatan terakhir sehingga menyita perhatian aparat keamanan disana.


Klasemen

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya