Liputan6.com, Jakarta Lantai empat Gedung Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) di Kalibata, Jakarta Selatan kabakaran, Rabu malam (14/9/2022).
Seperti dilansir Antara, Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan (Jaksel) menerima laporan kebakaran tersebut pada sekitar pukul 21.36 WIB.
Advertisement
Sebanyak 50 personel Sudin Gulkarmat Jaksel dengan 12 unit mobil pemadam pun diterjunkan untuk memadamkan api di lantai empat Gedung Kemendes PDTT tersebut.
Proses pendinginan dimulai pukul 22.05 WIB. Berdasarkan pantauan di lokasi sampai pukul 23.17 WIB, pihak Sudin Gulkarmat Jaksel masih melakukan proses pendinginan.
Sejumlah awak media tampak berkumpul di depan gedung Kemendes PDTT. Beberapa warga sepintas juga terlihat memantau lokasi kebakaran dengan berhenti di tepi jalan.
Terlihat dua mobil pemadam kebakaran berada di luar kawasan Kemendes PDTT menyalurkan selang ke dalam gedung itu.
Sampai berita ini ditulis pada pukul 23.30 WIB, belum ada info apakah ada korban atau tidak dalam peristiwa kebakaran ini. Termasuk perkiraan nilai kerugian akibat musibah tersebut.
Petugas Gulkarmat masih berada di dalam gedung untuk proses pendinginan.