Liputan6.com, Jakarta - Cuaca besok di akhir pekan, Sabtu (17/9/2022), langit pagi hari di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) diprediksi cerah berawan.
Tetapi kondisi berbeda terjadi pada siang harinya. Berdasarkan laporan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya www.bmkg.go.id memprediksi sebagian besar wilayah Jabodetabek diguyur hujan.
Baca Juga
Advertisement
Hujan petir diperkirakan mengguyur Jakarta Selatan, serta hujan ringan di Jakarta Barat dan Jakarta Timur pada siang hari, sisanya cerah berawan. Malam harinya, seluruh langit Ibu Kota Jakarta diprediksi kembali cerah berawan.
"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di Jaksel, dan Jaktim pada siang dan sore hari," terang peringatan dini BMKG.
Senada, wilayah penyangganya yaitu Bekasi, Depok, dan Kota Bogor, Jawa Barat diperkirakan pada siang hari turun hujan dengan intensitas sedang, namun malam hari berawan.
"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada waktu siang hingga menjelang malam hari di Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten Cianjur, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Karawang," jelas peringatan dini BMKG.
Berikut informasi prakiraan cuaca untuk wilayah Jabodetabek selengkapnya yang dikutip Liputan6.com dari laman resmi BMKG:
Kota | Pagi | Siang | Malam |
Jakarta Barat | Cerah Berawan | Hujan Ringan | Cerah Berawan |
Jakarta Pusat | Cerah Berawan | Cerah Berawan | Cerah Berawan |
Jakarta Selatan | Cerah Berawan | Hujan Petir | Cerah Berawan |
Jakarta Timur | Cerah Berawan | Hujan Ringan | Cerah Berawan |
Jakarta Utara | Cerah Berawan | Cerah Berawan | Cerah Berawan |
Kepulauan Seribu | Berawan | Cerah Berawan | Cerah Berawan |
Bekasi | Cerah Berawan | Hujan Sedang | Berawan |
Depok | Cerah Berawan | Hujan Sedang | Berawan |
Kota Bogor | Cerah Berawan | Hujan Sedang | Berawan |
Tangerang | Cerah Berawan | Berawan | Berawan |
Cuaca Dingin Tiba, Ini Referensi Makanan dan Minuman Penangkal Flu
Bandung beberapa hari terakhir ini sering hujan, mendung hingga berawan dan sedikit sekali celah matahari dapat terlihat. Cuaca seperti ini membuat Bandung menjadi lebih dingin.
Cuaca dingin dapat membuat seseorang menghirup udara yang dingin dan kering. Maka dari itu, ketika hidung mengalami cuaca seperti itu secara alami akan meningkatkan produksi cairan yang dapat menyebabkan flu.
Flu sendiri sebabnya ada banyak, salah satunya bisa karena cuaca yang dingin. Virus influenza yang menular dari seseorang yang awalnya flu dan masih banyak lagi.
Salah satu cara untuk menangkal flu terjadi pada diri bisa dengan memperhatikan makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh. Berikut referensi makanan dan minuman penangkal flu:
1. Sup
Sup menjadi salah satu makanan yang harus dicoba pada saat flu datang. Makanan ini mudah dibuat dan baik dikonsumsi, terutama jika sup ini terdiri dari bahan makanan yang sehat dan memenuhi nutrisi.
Salah satunya sup ayam bisa jadi makanan yang cocok untuk menangkal flu atau dimakan pada saat flu, berisikan ayam, sayuran dan rempah-rempah makanan ini kaya akan nutrisi dan dapat meningkatkan sistem imun.
Advertisement
Selanjutnya
2. Jahe
Jahe sudah lama sekali dikenal sebagai obat tradisional dalam meredakan pilek atau penyakit lain seperti batuk, sakit tenggorokan, dan lain-lain. Jahe dikenal sebagai mengobati gejala flu dan olahannya bisa dibuat sebagai minuman jahe hangat yang ditambahkan madu serta lemon.
3. Yogurt
Yogurt adalah makanan yang kaya akan protein dan salah satu sumber probiotik. Ia mempunyai manfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan melawan virus yang menyebabkan flu terjadi pada seseorang.
4. Jeruk dan Lemon
Jeruk dan Lemon menjadi salah satu sumber antioksidan, kandungan yang ada pada jeruk dan lemon dapat meningkatkan daya tahan tubuh serta menghempaskan virus flu dengan cepat.
5. Madu
Madu juga bisa diolah menjadi minuman dalam menangkal flu. Kandungannya yang dipercayai mempunyai efek antioksidan dan antiradang, sehingga madu juga menjadi salah satu obat tradisional dalam meredakan gejala flu atau meringankan gejala flu. Perlu diperhatikan juga untuk madu sendiri tidak boleh diberikan kepada anak dibawah usia 1 tahun karena berisiko untuk keracunan
6. Sayuran Hijau
Sayur-sayuran juga menjadi sala satu makanan yang dapat menangkal flu, sayur seperti bayam, sawi, kangkung, dan masih banyak lagi. Sayuran mempunyai kandungan vitamin yang baik untuk tubuh. Nutrisi dari makanan tersebut dapat membantu dalam memperkuat sistem tubuh.