Real Madrid ke Puncak Klasemen Liga Spanyol Usai Bungkam Atletico Madrid

oleh Johan Fatzry Diperbarui 19 Sep 2022, 09:05 WIB
Real Madrid ke Puncak Klasemen Liga Spanyol Usai Bungkam Atletico Madrid
Real Madrid berhasil mengalahkan tuan rumah Atletico Madrid 2-1 pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid kembali memuncaki klasemen Liga Spanyol setelah berhasil mengalahkan Atletico Madrid.
Gelandang Real Madrid, Luka Modric (tengah) terjatuh saat berebut bola dengan pemain Atletico Madrid Reinildo Mandava selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid menang atas Atletico Madrid 2-1. (AP Photo/Manu Fernandez)
Gelandang Atletico Madrid, Joao Felix berlari membawa bola dari kejaran bek Real Madrid, Eder Militao selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Berkat kemenangan ini, Real Madrid menggeser posisi Barcelona dari puncak klasemen Liga Spanyol. (AP Photo/Manu Fernandez)
Penyerang Real Madrid, Rodrygo (kiri) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Atletico Madrid selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti kini masih sempurna dengan mengoleksi 18 poin dari enam laga. (AP Photo/Manu Fernandez)
Gelandang Real Madrid, Federico Valverde (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Atletico Madrid selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid menang atas Atletico Madrid 2-1. (AP Photo/Manu Fernandez)
Penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois berusaha menepis bola saat bertanding melawan Atletico Madrid selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti kini masih sempurna dengan mengoleksi 18 poin dari enam laga. (AP Photo/Manu Fernandez)
Bek Real Madrid, Ferland Mendy berusaha merebut bola dari gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Real Madrid menang atas Atletico Madrid 2-1. (AP Photo/Manu Fernandez)
Bek Atletico Madrid, Mario Hermoso melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Madrid selama pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Senin (19/9/2022). Berkat kemenangan ini, Real Madrid menggeser posisi Barcelona dari puncak klasemen Liga Spanyol. (AP Photo/Manu Fernandez)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya