Liputan6.com, Los Angeles - Sepanjang Selasa (20/9/2022) nama Adam Levine jadi buah bibir publik setelah seorang selebgram bernama Sumner Stroh “bernyanyi.” Wanita ini mengaku jadi selingkuhan sang vokalis Maroon 5 selama setahun lamanya.
Seharian bungkam, pelantun “Girls Like You” ini akhirnya buka suara. Lewat sebuah pernyataan yang ia bagikan di Instagram, ia mengakui telah mengirim DM kepada sang selebgram, tapi membantah tuduhan selingkuh.
“Banyak yang dikatakan tentang saya, dan saya ingin menjernihkan suasana,” tulis suami model Behati Prinsloo ini di awal kalimatnya.
Ia menambahkan, “I used poor judgment in speaking with anyone other than my wife in ANY kind of flirtatious manner (Aku keliru karena berbicara dengan orang selain istriku dengan gaya yang genit.”
Baca Juga
Advertisement
Melewati Batas
Adam Levine melanjutkan, “Saya tidak berselingkuh, tapi saya sudah melewati batas dalam periode di hidupku yang kusesali.”
Adam Levine memastikan bahwa ia telah mengambil langkah-langkah yang dibutuhkan untuk memperbaiki duri dalam rumah tangganya ini. “Hanya istri dan keluargaku yang kupedulikan di dunia ini,” kata dia.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Kesalahan Terbesar
Pria 43 tahun ini mengakui bahwa perbuatannya adalah sebuah kesalahan.
“Bahwa menjadi senaif dan sebodoh ini dengan mempertaruhkan satu-satunya hal yang sungguh penting bagi saya, adalah kesalahan terbesar yang pernah saya buat,” kata pria yang menikahi model Victoria's Secret ini pada 2014 lalu.
Di pengujung kalimatnya, ia merasa optimistis bahwa keluarganya bisa melalui masa-masa sulit ini. Ia menulis, “Saya tidak akan pernah melakukannya lagi. Saya bertanggung jawab penuh. Kami akan melewatinya. Dan kami akan melewatinya bersama."
Saat Istri Hamil Anak Ketiga
Seperti diketahui, Sumner Stroh melayangkan tuduhan ini dalam sebuah video TikTok yang jadi viral. “Intinya, saya berselingkuh dengan seorang pria yang menikah dengan model Victoria's Secret," kata Sumner dalam unggahannya. Ia juga menyertakan tangkapan layar percakapan mereka via DM Instagram.
Tak hanya memuji keseksian sang selebgram, dalam satu percakapan, Adam Levine bahkan mengatakan ingin menggunakan nama Sumner untuk anaknya.
Seperti diketahui, Adam Levine dan Behati Prinsloo kini tengah menanti kehadiran anak ketiga mereka.
Advertisement