NIKI Hingga Rich Brian Akan Konser di Indonesia Desember Mendatang

Deretan musisi Asal Indonesia yang tergabung dalam label musik 88rising seperti NIKI, Stephanie Poetri, Warren Hue, dan Rich Brian akan memeriahkan Festival Musik Head In The Clouds Jakarta 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 3&4 Desember 2022 di Community Park PIK2.

oleh Aida Nuralifa diperbarui 22 Sep 2022, 11:35 WIB
NIKI hingga Rich Brian Akan Konser di Indonesia Desember Mendatang
Deretan musisi Asal Indonesia yang tergabung dalam label musik 88rising seperti NIKI, Stephanie Poetri, Warren Hue, dan Rich Brian akan memeriahkan Festival Musik Head In The Clouds Jakarta 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 3&4 Desember 2022 di Community Park PIK2.
Potret NIKI (dari kiri), Rich Brian, Warren Hue, dan Stephanie Poetri. Penggemar musik di Indonesia akhirnya dapat merasakan Festival Musik Head In The Clouds (HITC) tahun ini di Jakarta, HITC akan menampilkan jajaran musisi dari label musik 88rising. (Instagram/@88rising/@brianimanuel)
Potret Niki berpose untuk foto di album terbarunya ‘Nicole’. Nicole Zefanya atau yang biasa dikenal dengan nama panggung NIKI, merupakan musisi Indonesia kedua yang bergabung dengan label musik internasional 88rising. (Instagram/@88rising)
Niki saat tampil di panggung Festival Musik Coachella. Penyanyi sekaligus penulis lagu ‘High School in Jakarta’ ini akan tampil bersama musisi lainnya di Festival Musik Head In The Clouds Jakarta 2022. (Instagram/@nikizefanya)
Stephanie Poetri berpose untuk Festival Musik Head In The Clouds. Stephanie Poetri yang akrab disapa Meni, mulai populer saat membuat dan menyanyikan lagu ‘I Love You 3000’. (Instagram/@88rising)
Stephanie saat tampil di Festival Musik Head In The Clouds 2021. Anak dari penyanyi kenamaan Titi DJ ini menjadi musisi Indonesia ketiga yang bergabung dengan label musik internasional 88rising. (Instagram/@stephaniepoetri)
Warren Hue saat berpose untuk 88rising. Musisi kelahiran 2002 ini bergabung dengan label musik 88rising pada 2021, menyusul Rich Brian sesama Rapper. (Instagram/@88rising)
Warren Hue saat tampil di Festival Musik Head In The Clouds. Selain Niki dan Rich Brian, Warren juga menjadi musisi asal Indonesia yang tampil di panggung Festival Musik Coachella. (Instagram/@warrenhue)
Rich Brian berpose untuk Festival Musik Head In The Clouds. Musisi rap asal Jakarta ini menjadi Rapper pertama asal Indonesia yang bergabung dengan label musik 88rising. (Instagram/@brianimanuel)
Rich Brian saat tampil di panggung Festival Musik Coachella. Brian akan tampil di Festival Musik Head In The Clouds Jakarta 2022 bersama beberapa musisi Asia seperti Jackson Wang, BIBI, Joji, YOASOBI, dan lainnya. (Instagram/@brianimanuel)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya