Liputan6.com, Jakarta - PT Terang Dunia Internusa (TDI) memanfaatkan panggung Pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022 untuk merilis produk baru, yakni United E-Motor TX3000 dan TX1800.
Varian terbaru United E-Motor ini menjadi angin segar bagi masyarakat yang membutuhkan motor listrik dengan kecepatan mumpuni, tenaga dan jarak tempuh. TX3000 hadir diklaim lebih bertenaga dengan akselerasi cepat.
Advertisement
“Setelah peluncuran United T1800 pada tahun 2020 lalu, kami tertantang untuk mempersiapkan varian baru lainnya. Kini, kami siap hadirkan 2 tipe terbaru dari United E-Motor yaitu TX3000 dan TX1800 dengan berbagai spesifikasi unggulannya,” ujar Andry Dwinanda, General Manager PT Terang Dunia Internusa di JCC, Senayan, Jakarta.
United TX3000 mampu bergerak bebas di berbagai medan, mulai dari tipikal jalanan perkotaan hingga rute curam perbukitan. TX3000 hadir diklaim lebih bertenaga dengan akselerasi cepat.
Lincah dan melesat hingga 90 km/jam, TX3000 dilengkapi spesifikasi 2 Slots Lithium Battery yang menjadikannya mampu menempuh jarak hingga 120 km.
Dari segi keamanan, TX3000 dilengkapi dengan sistem pengereman Combi Brake System (CBS), sehingga pengereman menjadi lebih optimal. TX3000 dibanderol dengan harga Rp 49.900.000 on the road Jakarta.
Sementara TX1800 tampil dengan slogannya sebagai Motor Listrik Urban Sejati, lebih ditujukan ke aktivitas di perkotaan dan adaptif dengan situasi urban.
Fitur Lain
Motor listrik ini tidak mengesampingkan kenyamanan berkendara lewat kemampuannya yang lincah dan mampu meredam getaran saat bermanuver di area perkotaan yang padat.
TX1800 dapat melaju hingga kecepatan 75 km/jam, dan memiliki jarak tempuh hingga 65 km. United TX1800 dibanderol dengan harga Rp 33.900.000 on the road Jakarta.
Beragam fitur turut melengkapi kedua tipe terbaru United E-Motor tersebut, seperti Digital Panel Display, Built-in Bluetooth, One-Key Easy Opening, serta Hydraulic Hinged Seat.
“United E-Motor selalu berusaha untuk menghadirkan produk yang terbaik di kelasnya. Konsep futuristik dan teknologi yang diusung dan diterapkan membawa setiap lini produknya satu langkah di depan,” kata Andry.
Sumber: Otosia.com
Advertisement