Jailangkung: Sandekala Rangkul 628 Ribu Penonton Setelah Tayang 6 Hari, Kandidat Box Office Berikutnya

Jailangkung: Sandekala karya sutradara Kimo Stamboel digadang-gadang menjadi film Indonesia ke-11 yang merangkul sejuta penonton lebih tahun ini.

oleh Wayan Diananto diperbarui 30 Sep 2022, 18:20 WIB
Jailangkung: Sandekala Diprediksi Tembus 1 Juta Penonton.
Jailangkung: Sandekala karya sutradara Kimo Stamboel digadang-gadang menjadi film Indonesia ke-11 yang merangkul sejuta penonton lebih tahun ini.
Perlawanan film Indonesia terhadap pukulan pandemi Covid-19 makin sengit. Kini, giliran Jailangkung: Sandekala karya sutradara Kimo Stamboel unjuk gigi. Enam hari tayang, film ini berhasil menakut-nakuti lebih dari 628 ribu penonton. Ia digadang-gadang menjadi film Indonesia ke-11 yang meraih sejuta penonton lebih. Yuk, bisa yuk! (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Jailangkung: Sandekala yang meneror bioskop mulai 22 September 2022 diperkuat sejumlah bintang kondang dari Titi Kamal, Syifa Hadju, Dwi Sasono, Muzakki Ramdhan hingga Giulio Parengkuan. Film ini berdiri sendiri, lepas dari Jelangkung versi karya Jose Poernomo dan Rizal Mantovani atau Jailangkung yang dibintangi Jefri Nichol bareng Amanda Rawles. (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Aroma sukses Jailangkung: Sandekala tercium sejak hari pertama penayangan. Kamis (22/9/2022) malam, film ini menyerap 103 ribu penonton. Prestasi pada hari pertama penayangan membuat sejumlah pemerhati film meyakini Titi Kamal dan kawan-kawan mampu mengantar Jailangkung: Sandekala sebagai film Indonesia ke-11 yang meraih sejuta penonton lebih. (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Pada akhir pekan pertama penayangan, “taring” Jailangkung: Sandekala makin tajam. Film ini merangkul 400 ribuan penonton. Hari kelima, Senin (26/9/2022), Jailangkung: Sandekala sudah tiba di level 545 ribu penonton. Lulus sensor untuk 13 tahun ke atas dengan mengusung tema keluarga berbalut mitos diyakini sebagai salah satu kunci sukses Jailangkung: Sandekala. (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Akun Twitter pemerhati film @bicaraboxoffice pada Rabu (28/9/2022) mengunggah cuplikan video yang menampilkan salah satu adegan Jailangkung: Sandekala. Bersama video itu, ia mencuit, “628.000 lebih, menuju sejuta plus-plus.” Dengan pencapaian sebagus ini, bukan tidak mungkin akhir pekan nanti Jailangkung: Sandekala mencapai sejuta penonton. (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Jailangkung: Sandekala mengisahkan Adrian (Dwi Sasono) dan istri, Sandra (Titi Kamal) beserta kedua anak mereka, Niki (Syifa Hadju) dan Kinan (Muzakki Ramdhan) sedang berlibur ke luar kota. Mereka tiba di danau yang menjadi destinasi wisata. Kebahagiaan liburan keluarga Adrian terenggut setelah Kinan mendadak hilang tanpa jejak saat matahari terbenam. (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)
Adrian, Sandra, dan Niki syok berat lalu mencari Kinan di daerah yang tak mereka kenal. Kejanggalan makin menyengat setelah mereka menemukan boneka jailangkung. Jailangkung: Sandekala mendapat apresiasi positif dari para jurnalis dari aspek penceritaan maupun cara Kimo Stamboel menata ketegangan hingga ke babak akhir. Tonton, yuk? (Foto: Dok. Sky Media, CJ ENM)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya