Gibran Rakabuming Doakan Korban Tragedi Kanjuruhan Malang, Serukan Sepak Bola Indonesia Harus Berbenah

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melayangkan dukacita mendalam dan doa untuk 125 orang yang tewas dalam tragedi Kanjuruhan Malang.

oleh Wayan Diananto diperbarui 03 Okt 2022, 19:30 WIB
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Jakarta Tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan 125 orang (versi Kepolisan Republik Indonesia) menjadi isu nasional sejak akhir pekan lalu. Tragedi Malang yang terjadi setelah pertandingan Arema Vs Persebaya ini menyita perhatian masyarakat Indonesia bahkan dunia.

Terbaru, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming melayangkan dukacita lewat akun Twitter terverifikasi, Senin (3/10/2022) pagi. Ia melantun doa untuk mereka yang meninggal di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Gibran Rakabuming Raka mengunggah foto bendera merah putih yang dikibarkan setengah tiang, di salah satu sudut lapangan hijau diguyur sorat lampu remang-remang pertanda duka.

“Turut berdukacita sedalam-dalamnya atas tragedi kelam di Stadion Kanjuruhan. Doa terbaik untuk para korban dan keluarga yang ditinggalkan,” cuit putra sulung Presiden Jokowi, hari ini.

 


Harus Berbenah

Cuitan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka soal tragedi Kanjuruhan Malang. (Foto: Dok. Twitter @gibran_tweet)

Gibran Rakabuming mengingatkan, jatuhnya seratusan korban adalah tamparan keras bagi dunia sepak bola di Indonesia. Maka, sepak bola Indonesia dari suporter hingga organisasi induk mesti berbenah.

“Seluruh elemen sepak bola kita harus berbenah, dan peristiwa serupa jangan sampai terulang, karena tak ada sepak bola yg seharga nyawa manusia,” Gibran Rakabuming Raka mengakhiri.

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Turut Berdukacita

Unggahan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka soal tragedi Kanjuruhan Malang. (Foto: Dok. Twitter @gibran_tweet)

Sejumlah netizen mengirim doa dan merespons ungkapan duka bintang film Sesuai Aplikasi. “Tolong kasih tahu bapaknya juga mas, Polisinya juga harus berbenah,” @arief**** menyahut di fitur reply.

“Turut berdukacita. Sudah mencoreng nama baik bangsa dan negara Dalam olah raga yg digemari dunia,” akun @nunu**** menimpali. “Thanks Mas Gibran. Kalau pas main di manahan tolong polisinya diedukasi rumiyin njih... Rasah nganggo gas air mata,” akun @iwan**** mengusulkan.

 


Saya Telah Perintahkan

Presiden Jokowi memberikan keterangan pers terkait tragedi Arema di Stadion Kanjuruhan Malang pada Sabtu malam 1 Oktober 2022. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi merespons tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 125 orang dengan menyampaikan sejumlah poin penting terkait penanganan pasca-insiden yang berlangsung pada 1 Oktober 2022. Salah satunya, perintah buat Menpora.

“Saya telah perintahkan kepada Menpora, Kapolri dan Ketua Umum PSSI untuk melakukan evaluasi menyeluruh tentang pelaksanaan pertandingan sepak bola dan juga prosedur pengamanan penyelenggaraannya,” ucap Jokowi.

El Clasico akan meramaikan sepak bola dunia akhir pekan ini (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya