Liputan6.com, Jakarta Baim Wong menjadi salah satu artis yang merambah ke dunia YouTuber menjadi konten kreator. Profesi tersebut disebut menjanjikan di era globalisasi ini. Tak heran, banyak aktor dan juga penyanyi ikut membuka kanal YouTube pribadi. Namun, seringkali tidak diikuti dengan konten yang berbobot dan konsisten.
Baca Juga
Advertisement
Konten yang tidak konsisten tersebut kerap menimbulkan kritikan dari netizen yang menontonnya. Seperti yang dialami oleh Baim Wong. Setelah bertahun-tahun menjadi konten kreator, ayah dua anak tersebut kerap mengalami kritikan dari netizen akibat konten yang dia buat.
Bahkan, Baim mendapat kecaman dari netizen akibat beberapa kontennya yang menimbulkan kontroversi. Terbaru, dia mengunggah sebuah video YouTube dengan ide prank Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap polisi. Banyak orang menilai konten tersebut tak layak menjadi bahan bercandaan.
Sebelum konten prank KDRT, video di YouTube Baim Paula sempat beberapa kali menuai kontroversi. Netizen menyebut pria 41 tahun itu kerap disebut hanya mengutamakan keuntungan pribadi di atas penderitaan orang lain.
Berikut ini telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, beberapa konten kontroversial Baim Wong yang menuai kecaman dari netizen, Senin (3/10/2022).
1. Konten memarahi Kakek Suhud
Sebelumnya, Baim Wong juga sempat menjadi kontroversi usai memarahi pria tua. Mulanya ia diikuti oleh kakek-kakek yang menggunakan motor yang diketahui bernama Suhud. Sesampainya di rumah, kakek tersebut meminta bantuan kepada suami Paula Verhoeven tersebut.
Bukan membantu, Baim justru memarahi kakek tersebut. Karena kontennya itu, ia mendapat hujatan dari netizen. Pasalnya, selama ini Baim membangun citra sebagai orang yang dermawan. Imbasnya, Baim Wong kehilangan hampir 300 ribu subscriber-nya. Seiring berjalannya waktu, keduanya kini telah berdamai.
Advertisement
2. Prank ancam tukang parkir masuk penjara
Baim Wong juga kembali jadi sorotan usai melakukan prank kepada seorang tukang parkir. Pemilik nama Muhammad Ibrahim itu dinilai kelewatan karena mengancam si juru parkir masuk penjara.
Berawal dari Baim yang berkunjung ke Surabaya. Dia melakukan prank terhadap tukang parkir yang tidak mengetahui siapa dirinya. Baim mengaku jika dirinya adalah anak dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Demi melancarkan aksinya, bapak dua anak itu bahkan bekerja sama dengan kepolisian terdekat. Dia pun berhasil membuat tukang parkir yang tidak tahu apa-apa itu menjadi ketakutan.
3. Borong burung Rp500 ribu
Baim Wong mendapatkan kecaman dari netizen usai membuat konten tentang burung. Dia memborong burung di pinggir jalan karena kasihan melihat binatang tersebut tinggal di dalam sangkar. Setelah mengetahui harganya, Baim memborong delapan burung seharga Rp500 ribu. Burung-burung tersebut berjenis cerukcuk, parkit, sampai lovebird beserta sangkarnya.
Baim lalu membawa semua burung yang dibelinya ke kantornya. Setelah itu ia melepas semua burung tersebut di depan putranya Kiano Tiger Wong dan Paula Verhoeven.
Namun selesai membuat konten itu, mantan kekasih Marshanda itu mendapatkan kecaman dari netizen. Menurut mereka Baim menawarkan harga terlalu murah untuk membeli semua burung yang dilepaskannya itu. Tak sedikit pula yang kasihan dengan penjual burung karena rugi menjual burung-burungnya kepada Baim Wong.
Advertisement
4. Memberitahu identitas anak SD berkutu
Seakan tak pernah berhenti panen hujatan, Baim Wong kembali tuai kecaman dari netizen. Ia dihujat karena mengunjungi siswi SD viral bernama Tamara yang memiliki kutu di rambutnya. Kedatangannya hingga ke Solo, Jawa Tengah itu dituding memanfaatkan kesusahan orang lain demi konten.
Dalam konten tersebut, Baim membelikan gadis viral itu sebuah sepeda lipat dan sejumlah uang untuk ibunya yang bekerja sebagai pemulung. Setelah membuat konten, dia mengunggah foto-foto siswi SD beserta keluarganya di Instagram.
Banyak yang menghujatnya karena tidak menyamarkan wajah Tamara. Baim bahkan dibandingkan dengan ibu Vera (guru dalam video viral) yang tidak menampilkan wajah si murid.
5. Beri Bonge uang Rp500 juta
Viralnya Citayam Fashion Week membuat remaja bernama Bonge ikut populer. Setelahnya, Paula datang ke rumah Bonge dengan membawa uang Rp500 juta. Paula mengungkapkan akan mengadakan Citayam Fashion Week dengan uang tersebut. Tak sedikit yang beranggapan kalau uang tersebut untuk Bonge.
Namun, remaja yang tengah viral itu akhirnya buka suara terkait kabar tersebut. Bonge mengungkapkan tak menerima uang apapun dari Baim Wong. Hal ini ia ungkapkan melalui akun TikToknya @BongeCitayem. Ia menegaskan tak mendapatkan uang dari Baim Wong.
Advertisement
6. Kunjungi warteg di area kebakaran Simprug
Dalam konten Baim mengunjungi sebuah warteg di kawasan Simprug, ia tampak mengunjungi korban selamat dari musibah kebakaran hebat di kawasan Simprug, Jakarta Selatan.
Maksud kedatangan Baim adalah untuk melihat kondisi lokasi kebakaran sekaligus untuk mengetahui mengapa bangunan warteg tersebut bisa utuh tak terbakar. Baim pun menemui sang pemilik warteg bernama Pesona Dua Putri itu.
Namun, tiba-tiba ibu pemilik warteg itu meminta bantuan kepada Baim untuk memperbaiki listrik yang mati agar dapat kembali menjalankan usahanya dan menampung sejumlah warga untuk tinggal di warung miliknya. Namun, setelah Baim berkunjung, warteg tersebut mendadak dipenuhi coretan yang berisi protes dari warga setempat.
Warga menilai bantuan tersebut hanyalah sebuah konten.
7. Jadikan Citayam Fashion Week sebagai merek dagang
Sebelum mendaftarkan Citayam Fashion Week jadi merek, istri Baim Wong, Paula Verhoeven kedapatan mengucurkan dana sebesar Rp 500 juta untuk Bonge. Ia berdalih bakal membuat Citayam Fashion Week lebih besar. Namun aksi lanjutan Baim Wong mendaftarkan Citayam Fashion Week (CFW) jadi merek ini seketika menyulut perdebatan dari netizen.
Mendapat hujatan dari netizen hingga publik figur, Baim Wong pun minta maaf dan mencabut pendaftaran Citayam Fashion Week menjadi merek dagang.
Advertisement
8. Konten prank KDRT
Baim Wong kembali menuai hujatan usai mengunggah sebuah video di mana keduanya melakukan prank terhadap polisi. Konten prank tersebut berisi tentang laporan Paula yang mengaku mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke polisi. Konten tersebut pun langsung diserbu oleh netizen.
Banyak netizen yang kesal melihatnya. Konten tersebut membuat Baim dan Paula dinilai tak memiliki rasa empati. Karena prank tersebut dilakukan di tengah berita kasus KDRT yang dialami oleh Lesty Kejora dan diduga dilakukan oleh Rizky Billar.
Menanggapi hal tersebut, Baim dan Paula pun minta maaf kepada pihak polisi dan memberi klarifikasi kepada publik melalui laman Instagram masing-masing.