Mengenal Basic Skincare dan Urutan Pemakaiannya

Tahapan ini bisa dilakukan oleh pemula yang ingin mencoba menggunakan produk skincare untuk pertama kali.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 09 Okt 2022, 23:00 WIB
Ilustrasi Skincare | unsplash.com/@noahbuscher

Liputan6.com, Yogyakarta - Merawat kulit dengan produk-produk perawatan kulit (skincare) berguna untuk menjaga kulit wajah agar terhindar dari berbagai masalah kulit. Namun, jika kamu masih baru memulai rutinitas ini, kamu bisa memulainya dari metode basic skincare terlebih dahulu.

Basic skincare adalah tahapan penggunaan skincare yang paling mendasar. Tahapan ini bisa dilakukan oleh pemula yang ingin mencoba menggunakan produk skincare untuk pertama kali.

Hal ini sangat berguna untuk memperkenalkan kulit pada kandungan skincare di awal pemakaian produk. Terlebih jika kamu tak punya masalah serius pada kulit dan hanya ingin merawatnya agar lebih sehat.

Pengaplikasian metode ini, harus dilakukan dengan urutan yang benar agar mendapatkan hasil yang lebih optimal. Berikut urutan dan cara pakai skincare rutin bagi pemula.

1. Double Cleansing

Urutan pertama dalam penggunaan basic skincare adalah dengan membersihkan wajah terlebih dahulu. Tahapan ini berfungsi untuk membersihkan wajah dari riasan, debu, dan kotoran yang menempel di kulit wajah.

Selai itu, tahap ini juga bisa membantu mencegah munculnya komedo, jerawat, mengontrol produksi minyak, serta membuat wajah terlihat lebih segar. Double cleansing sangat penting dilakukan, terutama untuk kamu yang sehari-harinya menggunakan makeup.

Kamu bisa memulainya dengan penggunaan micelar water, cleansing balm, atau cleansing oil sesuai jenis kulit. Selanjutnya bersihkan wajah dengan facial wash yang bertekstur lembut.

Double cleansing juga perlu dilakukan untuk mengangkat sisa sunscreen yang kamu pakai di sepanjang pagi hingga siang hari. Umumnya, double cleansing hanya dianjurkan dilakukan pada malam hari atau sebelum skincare rutin di malam hari, sedangkan pada pagi harinya hanya dianjurkan menggunakan facial wash tanpa double cleansing.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:


Pelembab

2. Pelembab atau Moisturizer

Setelah membersihkan wajah, urutan selanjutnya adalah pengaplikasian pelembap. Sesuai namanya, pelembab berfungsi melembapkan kulit, mengontrol produksi minyak, menguatkan lapisan kulit, serta menghaluskan tekstur kulit.

Pelembap yang bisa digunakan untuk pemula adalah pelembap yang tidak mengandung bahan aktif, seperti centella asiatica, ekstrak lidah buaya, ekstrak bunga chamomile, dan semacamnya. Penggunaan pelembap ini bisa digunakan pada pagi dan malam hari.

3. Perlindungan dengan Sunscreen

Urutan terakhir dalam metode basic skincare adalah perlindungan kulit dengan menggunakan sunscreen atau tabir surya. Tabir surya dapat digunakan pada pagi dan siang hari, tepatnya setelah menggunakan pelembap.

Tabir surya memiliki fungsi untuk melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari, mencegah hiperpigmentasi kulit, melindungi lapisan kulit dari radikal bebas, mencerahkan, serta mencegah tanda-tanda penuaan dini pada kulit. Gunakan tabir surya dengan minimal SPF 30 PA+++.

Terpenting, aplikasikan tabir surya 30 menit sebelum menggunakan riasan atau sebelum keluar rumah. Kemudian ulangi pemakaian tabir surya setiap 2-4 jam sekali.

(Resla Aknaita Chak)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya