Liputan6.com, Jakarta - Sambutan meriah warga DKI Jakarta terhadap Anies Baswedan saat menggelar perpisahan dengan warga dan masyarakat, membuat pedangdut Neng Wirdha takjub.
Sebagai sesama warga Ibu Kota, putri Elvy Sukaesih ini tak menyangka Anies sudah mengakhiri masa baktinya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Melalui unggahan di fitur Instagram Stories, Neng Wirdha menuliskan pendapatnya mengenai acara perpisahan Anies sebagai orang nomor satu di Jakarta.
"Baru kali ini dalam sejarah gubernurnya dijemput warganya." tulis Neng Wirdha, Minggu, 17 Oktober 2022.
Baca Juga
Advertisement
Ucapan Terima Kasih
Neng Wirdha melihat perubahan di Ibu Kota semenjak ditangani pria yang kini diusung Partai NasDem sebagai Presiden di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.
Karena itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Anies atas kinerja dan jerih payah membangun Jakarta.
"Amiin Terimakasih Bapak Gubernurku Pak Anies Baswedan, Barakallahu," tulis neng Wirdha.
Advertisement
Perpisahan
Sebelumnya, Anies melakukan perpisahan sebagai Gubernur DKI jakarta bersama para pendukungnya di Balai Kota. Sebelum berpidato, dia mengajak para warga untuk bernyanyi Lagu Maju Tak Gentar bersama-sama.
"Majulah, majulah menang," nyanyi Anies yang dia ulagi tiga kali, di Balai Kota Jakarta, Minggu (16/10/2022).
Diteriaki Presiden
Warga pun menyambutnya dengan meneraikan kata Anies Presiden. Seakan seiya sekata, Mantan Menteri Pendidikan itu menyatakan masih ada pekerjaan lainnya setelah meninggalkan jabatan Gubernur DKI Jakarta ini.
"Satu Babak berakhir, mari kita sambut babak berikutnya," ungkap dia.
"Kerja untuk Indonesia tidak akan pernah berhenti di tempat ini," sambungnya.
Advertisement