Kebakaran Kubah Masjid Islamic Center Jakut dalam Proses Pemadaman

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta merilis data kejadian kebakaran Kubah Masjid Islamic Center, Jakarta Utara.

oleh Winda Nelfira diperbarui 19 Okt 2022, 22:56 WIB
Ilustrasi kebakaran (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta merilis data kejadian kebakaran Kubah Masjid Islamic Center, Jakarta Utara.

Berdasarkan data yang dihimpun Liputan6.com, disebutkan bahwa pada pukul 15.24 WIB, Rabu (19/10/2022) status atau situasi kebakaran dalam proses pemadaman.

Selain itu, juga telah dilakukan pengerahan awal sebanyak 5 Unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) di lokasi kejadian pada pukul 15.31 WIB dengan waktu operasi pada pukul 15.32 WIB.

Kebakaran terjadi di sebagian bangunan Masjid Islamic Center Jakarta Utara. Api membakar di bagian kubah masjid.

Menurut petugas pemadam kebakaran, Edi, kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 15.22 WIB.


Kubah Masjid Terbakar

Ilustrasi Pemadam Kebakaran. (dok. Unsplash.com/Connor Betts)

Kebakaran terjadi di sebagian bangunan Masjid Islamic Center Jakarta Utara. Api membakar di bagian kubah masjid.

Menurut petugas pemadam kebakaran, Edi, kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 15.22 WIB.

"Yang terbakar kubahnya. Bangunan yang di bawahnya masih dilakukan pemadaman," ujar Edi kepada Liputan6.com, Rabu (19/10/2022).

Untuk memadamkan api, petugas menerjukan mobil pemadam kebakaran. Ada delapan unit yang dikerahkan ke lokasi kejadian.

"Ada delapan unit yang dikerahkan. Hingga pukul 16.08 WIB, petugas masih melakukan pemadaman," ujar dia.

Infografis Tragedi Kebakaran Lapas Tangerang. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya