Liputan6.com, Manchester- Keberhasilan Manchester United meraih kemenangan penting atas Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris, Kamis (20/10/2022) dinodai aksi tak terpuji Cristiano Ronaldo. Sang megabintang ngacir meninggalkan lapangan lebih awal sebelum peluit panjang ditiup wasit.
MU sukses menang 2-0 atas Tottenham tanpa memainkan Cristiano Ronaldo sama sekali. Pria Portugal itu cuma jadi cadangan karena manajer Erik ten Hag lebih mempercayai trio Antony, Marcus Rashford dan Jadon Sancho sebagai starter.
Advertisement
Ten Hag bahkan tidak mau memasukkan Ronaldo sebagai pemain pengganti. Dari jatah lima pergantian pemain, pria Belanda itu cuma memakai tiga. Alih-alih memainkan Ronaldo, Ten Hag malah lebih memilih memasukkan pemain muda Anthony Elanga.
Keputusan Ten Hag ini membuat Ronaldo tidak senang. Kekasih Georgina Rodriguez itu memilih kabur dari bangku cadangan sebelum laga usai. Ronaldo terlihat berjalan ke ruang ganti di menit 89 setelah mengetahui dirinya tidak akan dimasukkan Ten Hag sama sekal.
Aksi tak terpuji Ronaldo ini langsung ditanyakan Amazon Prime kepada Ten Hag usai pertandingan MU vs Tottenham berakhir. Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menegaskan akan mengurus ulah Ronaldo itu keesokan harinya.
Ten Hag tak mau mempermasalahkan aksi Ronaldo saat ini dengan langsung menegurnya di ruang ganti karena ingin fokus pada tim. Dia puas dengan kinerja 11 pemain yang diturunkan sebagai starter saat melawan Tottenham.
Komentar
"Dia ada disana. Saya sudah melihatya tetapi saya tidak berbicara dengannya. Saya tidak memperhatikan itu (aksi Ronaldo ngacir). Saya akan mengurusnya besok. Saya ingin tetap fokus pada tim," tutur Ten Hag.
"Ini penampilan luar biasa dari 11 pemain. Saya harus mengoreksi diri sendiri. Ini juga penampilan baik dari pemain yang masuk sebagai pengganti," sambung Ten Hag seperti dikutip dari Sportsmole.
Advertisement
Cadangan Abadi
Sejak Ten Hag berkuasa di Old Trafford, Ronaldo memang mulai terpinggirkan dari tim utama MU. Ten Hag kerap mencadangkan Ronaldo dan lebih memilih memainkan Marcus Rashford atau Anthony Martial.
Di musim 2022/2023, Ronaldo baru membuat dua gol saja dengan rincian satu di Liga Inggris dan satu di Liga Europa. Salah satunya gol eks pemain Juventus tersebut didapat dari eksekusi penalti.
Bakal Pindah Januari 2023
Kejadian di laga MU vs Tottenham semakin mempertegas hubungan Ronaldo dengan Ten Hag tak baik-baik saja. Ten Hag diklaim tak terlalu menyukai Ronaldo sehingga jarang memainkannya sebagai starter musim ini.
Ronaldo diperkirakan akan kembali meminta pindah klub setelah gagal terwujud di musim panas 2022. Meski sudah 37 tahun, Ronaldo masih ingin bermain reguler dan tidak akan sudi jadi cadangan abadi lama-lama.
Advertisement