Top 3 Berita Hari Ini: Model OnlyFans Ungkap Insiden Kepala Bocor di Pesawat Setelah Operasi Plastik di Turki

Top 3 Berita Hari Ini, model OnlyFans ungkap insiden kepala bocor di pesawat, penguatan literasi digital dan Raja Charles III.

oleh Henry diperbarui 26 Okt 2022, 01:21 WIB
Ilustrasi operasi plastik (Unsplash/Ani Kolleshi)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang seorang model OnlyFans bernama Weronika mendapati kejadian tak terduga dalam hidupnya, ketika kepalanya "meledak" di pesawat tak lama setelah menjalani operasi "cat eye" di Turki.  "Terasa benar-benar sakit," kata wanita asal Inggris itu.

"Saya bangun, pergi ke toilet dan saya mendengar suara letupan hingga jantung saya seperti (berdetak) dan saya kaget dengan apa yang terjadi?" Model OnlyFans yang memiliki pinggang 24 inci dengan bokong 50 inci dan payudara 32J menjelaskan dalam seri video TikTok yang viral, dengan total lebih dari 8,8 juta tampilan.

Di mana Weronika melakukan prosedur canthoplasty atau operasi mata cat eyes' di Turki. Berita kedua yang paling banyak diminati adalah tentang metode pembelajaran kian berkembang seiring dengan kemajuan teknologi yang pesat. Terlebih saat masa pandemi melanda, belajar tak lagi terhalang oleh jarak karena dapat dilakukan secara daring.

Plt. Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Anang Ristanto menyampaikan sebelumnya belajar identik dengan kegiatan yang berpusat pada sekolah atau institusi pendidikan formal semata. Namun kini, belajar jadi suatu yang biasa dilakukan di mana dan kapan saja.

Salah satunya adalah dukungan adanya teknologi. Berita ketiga yang paling banyak menarik perhatian adalah tentang Raja Charles III. Setidaknya dua orang yang berafiliasi dengan koalisi lingkungan Inggris, Just Stop Oil, merusak patung lilin Raja Charles III di Madame Tussauds London.

Dalam sebuah unggahan video yang dibagikan di Twitter TalkTV, seorang pria dan perempuan mengambil alih patung lilin Raja Charles III di museum populer tersebut. Mereka melepas pakaian luar untuk memperlihatkan kaus "Just Stop Oil".

Menurut BBC, aktivis lingkungan itu menggelar demonstrasi untuk menyerukan diakhirinya perjanjian minyak dan gas. Simak bahasan ketiga berita dalam Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.

Model OnlyFans Ungkap Insiden Kepala Bocor di Pesawat Setelah Operasi Plastik di Turki

Weronika, seorang model OnlyFans kepalanya meledak usai operasi. (Dok: TikTok Liputan6.com dyah pamela)

Seorang model OnlyFans bernama Weronika mendapati kejadian tak terduga dalam hidupnya, ketika kepalanya "meledak" di pesawat tak lama setelah menjalani operasi "cat eye" di Turki. "Kami berada di pesawat, semuanya dingin, kami sudah tidur karena kami telah bepergian sejak jam 02.00 pagi, dan saya bangun dan saya sangat kesakitan," kata wanita asal Inggris itu, dalam testimonial TikTok, dikutip dari NYPOST, Senin 24 Oktober 2022.

"Terasa benar-benar sakit," lanjutnya. "Saya bangun, pergi ke toilet dan saya mendengar suara letupan hingga jantung saya seperti (berdetak) dan saya kaget dengan apa yang terjadi?"

Selanjutnya…

Penguatan Literasi Digital Melalui Kampanye Serunya Belajar

Ilustrasi kerja dari rumah. (dok. Unsplash.com/Corinne Kutz @corinnekutz)

Metode pembelajaran kian berkembang seiring dengan kemajuan teknologi yang pesat. Terlebih saat masa pandemi Covid-19 melanda, belajar tak lagi terhalang oleh jarak karena dapat dilakukan secara daring.

Plt. Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Anang Ristanto menyampaikan sebelumnya belajar identik dengan kegiatan yang berpusat pada sekolah atau institusi pendidikan formal semata. Namun kini, belajar jadi suatu yang biasa dilakukan di mana dan kapan saja.

Selanjutnya…

Patung Lilin Raja Charles III Dilempari Kue oleh Aktivis Lingkungan

Patung lilin Raja Charles III yang dilempari kue oleh aktivis lingkungan itu berada di Madame Tussauds London. (Tangkapan Layar Twitter/JustStop_Oil)

Raja Charles III tengah menjadi pusat protes terbaru. Pada Senin, 24 Oktober 2022, setidaknya dua orang yang berafiliasi dengan koalisi lingkungan Inggris, Just Stop Oil, merusak patung lilin Raja Charles III di Madame Tussauds London.

Dikutip dari People, Selasa (25/10/2022), dalam sebuah unggahan video yang dibagikan di Twitter TalkTV, seorang pria dan perempuan mengambil alih patung lilin Raja Charles III di museum populer tersebut. Mereka melepas pakaian luar untuk memperlihatkan kaus "Just Stop Oil".

Selanjutnya…

Infografis Fenomena Operasi Plastik (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya