10 Artis Luar Negeri Ini Pernah Konser di Stadion Utama GBK, Blackpink Menyusul

Blackpink umumkan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 11-12 Maret 2023.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 29 Okt 2022, 07:00 WIB
[Foto: Twitter/ @ime_indonesia]

Liputan6.com, Jakarta Girlgroup asuhan YG Entertainment, Blackpink kini tengah disibukkan dengan konser dunia. Di mulai dari Seoul, Korea Selatan, kini Jisoo, Jennie, Rose dan Lisa tengah berada di Amerika Serikat untuk melakukan rangkaian tur dunia bertajuk 'Blackpink: Born Pink'.

Tak berhenti disitu saja, melalui akun resmi YG Entertainment dan Blackpink, girlgroup ini juga akan melanjutkan konser di Asia. Jakarta pun akan menjadi kota di Indonesia yang didatangi oleh Blackpink. Tak tanggung-tanggung, Blackpink akan menggelar konser di Indonesia selama 2 hari. Bahkan, girlgroup yang baru merilis album Born Pink ini diketahui akan melakukan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 11 dan 12 Maret 2023 mendatang.

Hal ini pun akan menjadikan Blackpink sebagai girlgroup K-Pop pertama yang menggelar konser di SUGBK. Stadion Utama GBK sendiri diketahui mampu menampung sekitar lebih dari 88 ribu orang.

Namun, selain Blackpink, beberapa musisi luar negeri juga pernah mencicipi GBK sebagai tempat konser mereka. Bahkan, konser-konser yang digelar di stadion sepak bola asosiasi terbesar ke-8 di Asia ini terbilang begitu meriah dan megah.

Penasaran siapa saja? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini deretan artis luar negeri yang pernah menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (28/10/2022).


1. Band Linkin Park juga pernah menggelar konser di GBK pada 2011 lalu. Bahkan, konsernya ini sukses digelar dengan lebih dari 20.000 penonton.

Linkin Park (AFP/ Tobias SCHWARZ)

2. Agensi SM Entertainment pernah menggelar konser di Stadion Utama GBK pada 2012 lalu. Konser bertajuk SMTOWN Live World Tour III ini bahkan dihadiri oleh lebih dari 50.000 penonton.

Boyband legendaris asal Korea Selatan ini akan menggelar konsernya di Jakarta pada 15 Juni mendatang. ini adalah konser pertama bagi Siwon CS dengan formasi lengkap setelah para member menyelesaikan wajib milter. (Liputan6.com/IG/smtown)

3. Program musik Korea Selatan, Music Bank juga pernah menggebrak GBK pada 2013 dengan menggelar Music Bank World Tour 2013 Live in Jakarta dan mendatangkan berbagi artis K-Pop.

Music bank

4. Band metal, Metallica juga diketahui pernah menggelar konser di GBK pada 2013 lalu. Bahkan, konser dari band asal Amerika Serikat ini diketahui ditonton lebih dari 60.000 orang.

(Bambang E Ros/Fimela)

5. One Direction atau 1D juga pernah melakukan konser di GBK pada 2015 lalu. Bahkan, konser 1D sempat menjadi sorotan karena pada saat itu Zayn Malik hengkang dari grup yang membesarkan namanya.

Poster Konser One Direction Jakarta 2015 (via 1dindo.com)

6. GBK juga pernah menjadi lokasi Bon Jovi menggelar konsernya di Indonesia.

Aksi Bon Jovi di depan 40 ribu penonton yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (11/9/2015). Bon Jovi membayar kerinduan penggemarnya di Indonesia dengan aksi yang memukau. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

7. Guns N Roses menjadi grup band pertama yang menggelar konser di GBK usai direnovasi pada 2018 lalu.

Gitaris Guns N' Roses, Slash dan Bassis, Duff McKagan saat tampil pada konser Guns N' Roses “Not In This Lifetime” Tour in Jakarta 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (8/11). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

8. Penutupan acara ASEAN Games 2018 yang mendatangkan Super Junior dan iKON sempat menjadi sorotan banyak publik dunia. Bahkan, seluruh penonton ikut serta bernyanyi saat kedua idol K-POp tersebut tampil.

Boy band Korea Selatan, iKON tampil menghibur penonton pada upacara penutupan Asian Games 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (2/9). Mereka membawakan dua lagu selama 20 menit. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

9. Pada 2019 lalu, solois Ed Sheeran juga sukses menggelar konser di GBK. Sebelumnya, konser Ed Sheeran pada 2017 sempat diundur karena sang penyanyi mengalami kecelakaan.

Penampilan Ed Sheeran dalam konser Divide World Tour 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat (3/5/2019). Penyanyi asal Inggris itu mengaku senang bisa hadir di tengah-tengah penggemarnya di Indonesia. (Fimela.com/Bambang E. Ros)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya