Liputan6.com, Jakarta Manajer Manchester City Pep Guardiola percaya bahwa pemainnya Kyle Walker dan Kalvin Phillips akan bisa fit tepat waktu sebelum putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.
Piala Dunia 2022 bakal bergulir kurang dari 20 hari lagi. Ajang ini berlangsung pada 20 November hingga 18 Desember 2022.
Advertisement
Kyle Walker saat ini sedang menjalani pemulihan lantaran menderita cedera dalam derby melawan Manchester United sebulan lalu. Sementara gelandang Phillips menjalani operasi bahu pada September.
Keduanya belum siap untuk membela City hingga jeda kompetisi. Meski demikian, Guardiola yakin keduanya masih punya waktu untuk fit 100 persen saat Piala Dunia 2022 bergulir.
“Kemungkinan, dari cara mereka pulih. Dari apa yang saya dengar di ruang ganti, kemungkinan mereka sudah siap. Anda tidak bermain di Piala Dunia setiap minggu," kata Guardiola, dilansir Mirror.
“Mereka optimis dan mereka berhubungan dengan tim nasional. Mudah-mudahan mereka akan baik-baik saja untuk dipilih, tapi terserah tim nasional," ucap Guardiola.
Meski diyakini pulih, namun situasinya tidak mudah untuk Phillips. Sebab, performanya menurun sejak gabung City musim ini.
Dia baru bermain sebanyak tiga pertandingan bersama Man City di semua kompetisi. Kesempatannya untuk unjuk kemampuan pada manajer Inggris, Gareth Southgate juga tak banyak.
Dia tidak akan tampil dalam pertandingan grup terakhir Liga Champions hari Rabu melawan Sevilla dan pertandingan Liga Inggris melawan Fulham pada hari Sabtu tampaknya tidak mungkin.
Setelah itu, City hanya memiliki pertandingan Piala Carabao melawan Chelsea dan laga kandang melawan Brentford sebelum jeda untuk Piala Dunia.
Skuad Terakhir Inggris
Kiper: Dean Henderson (Nottingham Forest, pinjaman dari Manchester United), Nick Pope (Newcastle United), Aaron Ramsdale (Arsenal).
Bek: Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Ben Chilwell (Chelsea), Conor Coady (Everton, pinjaman dari Wolverhampton Wanderers), Eric Dier (Tottenham Hotspur), Marc Guéhi (Crystal Palace), Reece James (Chelsea), Harry Maguire (Manchester United), Luke Shaw (Manchester United), John Stones (Manchester City), Fikayo Tomori (AC Milan), Kieran Trippier (Newcastle United), Kyle Walker (Manchester City).
Gelandang: Jude Bellingham (Borussia Dortmund), Mason Mount (Chelsea), Declan Rice (West Ham United), James Ward-Prowse (Southampton), Kalvin Phillips (Manchester City).
Forwards: Tammy Abraham (AS Roma), Jarrod Bowen (West Ham United), Phil Foden (Manchester City), Jack Grealish (Manchester City), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Bukayo Saka (Arsenal), Raheem Sterling (Chelsea), Ivan Toney (Brentford).
Advertisement
Kapan penentuan akhir skuad?
Setelah menyebutkan skuad sementara yang terdiri dari 35-55 pemain, Southgate hanya memiliki waktu tiga minggu hingga dia harus memutuskan 26 pemain terakhir yang akan berada di pesawat bersamanya ke Qatar.
Skuad terakhir Inggris harus diserahkan paling lambat Senin, 14 November - enam hari sebelum pertandingan pembukaan Piala Dunia pada hari Minggu, 20 November.
Berikut adalah jadwalnya:
1. 21 Oktober: Semua tim menyetorkan daftar skuad sementara (berisi 35-55 pemain).
2. 14 November: 32 tim wajib menyetorkan list pemain resmi untuk Piala Dunia 2022 (minimal 23 pemain, maksimal 26 pemain).
3. 15 November: FIFA umumkan daftar skuad resmi semua tim di Piala Dunia 2022.
Jadwal Pertandingan Inggris
Di Piala Dunia 2022, Inggris tergabung di Grup B. Di atas kertas, Inggris merupakan tim yang diunggulkan. Namun, semua dapat terjadi di sepak bola.
Kedalaman skuad yang merata di tim The Three Lions menjadi tantangan tersendiri bagi Inggris yang sudah jarang masuk ke partai final.
Fase Grup
Senin, 21 November 2022
20.00 WIB: Inggris Vs Iran - Stadion Internasional Khalifa (Ar-Rayyan).
Sabtu, 26 November 2022
02.00 WIB: Inggris Vs Amerika Serikat - Stadion Al Bayt (Al Khor).
Rabu, 30 November 2022
02.00 WIB: Wales Vs Inggris - Stadion Ahmad bin ali (Ar-Rayyan).
Advertisement