Liputan6.com, Jakarta Para peneliti baru-baru ini merilis peringatan bagi seseorang yang mendengkur dan orang yang memiliki masalah terkait tidur memiliki risiko kebutaan yang lebih tinggi.
Dalam laporan itu, peneliti berfokus pada konsekuensi jangka panjang dari kurang tidur. Mereka telah melakukan studi kohort prospektif besar pertama di dunia untuk melihat secara komprehensif perilaku dan pola tidur dan glaukoma. Ini melibatkan lebih dari 400.000 orang di Inggris.
Advertisement
Hasilnya, yang diterbitkan dalam jurnal BMJ Open, menunjukkan bahwa orang yang memiliki pola tidur tidak sehat memiliki peningkatan risiko terkena glaukoma.
Secara umum, glaukoma merupakan penyakit mata yang muncul saat kondisi saraf optik penghubung mata dan otak rusak. Hal ini bisa menjadi penyebab kebutaan pada orang yang berusia di atas 60 tahun.
Kondisi ini dapat menyebabkan hilangnya penglihatan jika tidak didiagnosis dan diobati sejak dini. Glaukoma kemungkinan akan mempengaruhi 112 juta orang di seluruh dunia pada tahun 2040.
“Mendengkur, kantuk di siang hari, insomnia, dan durasi pendek/panjang, baik secara individu maupun bersama-sama, semuanya terkait dengan risiko glaukoma,” simpul tim akademisi internasional yang dipimpin oleh peneliti dari Beijing, China, dilansir dari The Guardian.
Jika Anda cenderung mendengkur atau tertidur di siang hari, atau menderita kurang tidur, Anda perlu berhati-hati, sebagaimana hasil laporan penelitian terbaru.
Sebab seperti diketahui, pola tidur yang buruk dapat memengaruhi penilaian, suasana hati, kemampuan untuk mempelajari dan menyimpan informasi, dan dapat meningkatkan risiko kecelakaan dan cedera serius.
Penderita Glaukoma
Menurut temuan tersebut, sekitar 8.690 kasus glaukoma diidentifikasi dan paling umum di antara pria, yang lebih tua, pernah merokok atau memiliki tekanan darah tinggi atau diabetes.
Durasi tidur pendek atau panjang dikaitkan dengan 8 persen peningkatan risiko; insomnia 12 persen; mendengkur 4 persen; dan sering mengantuk di siang hari 20 persen.
Pendengkur dan mereka yang mengalami kantuk di siang hari 10 persen lebih mungkin menderita glaukoma, sementara penderita insomnia dan mereka yang memiliki pola durasi tidur pendek/panjang 13 persen lebih mungkin memilikinya.
Para peneliti mengatakan bahwa orang-orang yang telah diidentifikasi berisiko tinggi terkena glaukoma harus ditawarkan 'intervensi tidur' dan orang-orang yang melaporkan masalah tidur yang buruk harus menjalani pemeriksaan mata.
"Temuan ini menggarisbawahi perlunya intervensi tidur untuk individu yang berisiko tinggi glaukoma serta skrining oftalmologis potensial di antara individu dengan masalah tidur kronis untuk pencegahan glaukoma," catat peneliti.
Para peneliti mengatakan glaukoma dapat memengaruhi pola tidur, bukan sebaliknya, tetapi ada juga penjelasan biologis yang berpotensi masuk akal.
Tekanan internal mata, faktor kunci dalam perkembangan glaukoma, meningkat ketika seseorang berbaring dan ketika hormon tidur tidak teratur, seperti yang terjadi pada insomnia, kata mereka.
Depresi dan kecemasan, yang sering berjalan seiring dengan insomnia, juga dapat meningkatkan tekanan mata internal, mungkin karena produksi kortisol yang tidak teratur, saran mereka.
Demikian pula, episode berulang atau berkepanjangan dari tingkat oksigen seluler yang rendah, yang disebabkan oleh sleep apnea, dapat menyebabkan kerusakan langsung pada saraf optik.
Advertisement
Pentingnya Memiliki Pola Tidur yang Sehat
Para peneliti mengatakan penelitian ini menggarisbawahi pentingnya mengadopsi dan mempertahankan pola dan perilaku tidur yang sehat. Temuan ini juga menggarisbawahi perlunya terapi tidur pada orang yang berisiko tinggi glaukoma serta pemeriksaan mata di antara mereka yang memiliki gangguan tidur kronis untuk memeriksa tanda-tanda awal dari kondisi tersebut, tambah mereka.
Ditandai dengan hilangnya progresif sel peka cahaya di mata dan kerusakan saraf optik, penyebab glaukoma masih kurang dipahami. Jika tidak diobati, dapat menyebabkan kebutaan ireversibel.
Penelitian yang diterbitkan sebelumnya telah menyarankan bahwa gangguan tidur mungkin merupakan faktor risiko penting.
Untuk mengeksplorasi masalah ini lebih lanjut, para peneliti memeriksa risiko glaukoma di antara orang-orang dengan perilaku tidur yang berbeda: insomnia; terlalu banyak atau terlalu sedikit tidur; kronotipe malam atau pagi ("night owl/night person" dan "morning lark/morning person"); kantuk di siang hari; dan mendengkur.
Penelitian ini meneliti data dari 409.053 orang yang mengikuti studi Biobank Inggris.
Orang berusia 40 hingga 69 tahun direkrut untuk penelitian antara tahun 2006 dan 2010 dan ditindaklanjuti hingga Maret 2021 untuk melihat apakah mereka telah didiagnosis menderita glaukoma. Informasi tentang kebiasaan tidur mereka dikumpulkan ketika mereka mengikuti penelitian.
Berapa Banyak Tidur agar Sehat?
Dikutip dari NHS, kebanyakan orang dewasa membutuhkan antara enam dan sembilan jam tidur setiap malam.
Tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap malam memprogram otak dan jam tubuh internal untuk membiasakan diri dengan rutinitas yang ditetapkan.
Tetapi hanya sedikit orang yang berhasil mengikuti pola waktu tidur yang ketat.
Untuk tidur lebih mudah, NHS menyarankan untuk membiasakan diri untuk mandi, membaca dan menghindari perangkat elektronik sebelum tidur. Layanan kesehatan juga merekomendasikan agar kamar tidur tetap ramah tidur dengan tidak meletakkan TV dan gadget di kamar tidur serta menjaganya tetap gelap dan rapi.
Bagi orang yang kesulitan tidur, NHS mengatakan membuat buku harian tidur dapat mengungkap kebiasaan gaya hidup atau aktivitas yang berkontribusi pada kantuk.
Sementara dilansir dari The Guardian, mereka yang tidur antara 7 dan 9 jam sehari digolongkan sehat dengan mereka yang tidur di luar kisaran waktu ini.
Advertisement