Manchester United Gagal Jadi Juara Grup E, Meski Menang atas Real Sociedad

Manchester United sukses meraih kemenangan 1-0 ketika dijamu klub Spanyol Real Sociedad di matchday pamungkas Grup E Liga Europa 2022/2023. Sihir pemain muda Alejandro Garnacho membuat MU menang di Stadion Anoeta pada Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 04 Nov 2022, 06:30 WIB
Liga Europa Sociedad vs MU
Manchester United sukses meraih kemenangan 1-0 ketika dijamu klub Spanyol Real Sociedad di matchday pamungkas Grup E Liga Europa 2022/2023. Sihir pemain muda Alejandro Garnacho membuat MU menang di Stadion Anoeta pada Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.
Penyerang Manchester United atau MU Alejandro Garnacho berebut bola dengan bek Real Sociedad Andoni Gorosabel pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Manchester United sukses meraih kemenangan 1-0 ketika dijamu klub Spanyol Real Sociedad. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Bek Real Sociedad Diego Rico berebut bola dengan gelandang Manchester United atau MU Casemiro pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Sihir pemain muda Alejandro Garnacho membuat MU menang di markas Sociedad. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Gelandang Real Sociedad Mikel Merino berebut bola dengan gelandang Manchester United atau MU Scott McTominay pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Sayang, kemenangan ini tetap tak mampu membuat Manchester United menggusur Sociedad dari puncak klasemen Grup E. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Bek Real Sociedad Jon Pacheco berebut bola dengan gelandang Manchester United atau MU Bruno Fernandes pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Cristiano Ronaldo cs pun harus puas finis sebagai runner-up Grup E karena kalah selisih gol. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Penyerang Manchester United atau MU Cristiano Ronaldo menyundul bola melewati bek Real Sociedad Andoni Gorosabel pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Dengan demikian MU harus melakoni play-off dengan tim-tim buangan dari Liga Champions untuk bisa meraih tiket ke 16 besar. (AP Photo/Alvaro Barrientos)
Gelandang Manchester United Fred (kiri) bersaing dengan gelandang Real Sociedad Roberto Navarro pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Manchester United pun harus bersiap menghadapi kemungkinan bertemu tim raksasa seperti Barcelona atau Juventus. (ANDER GILLENEA/AFP)
Bek Manchester United Lisandro Martinez (kiri) bersaing dengan pemain depan Real Sociedad Alexander Sorloth pada laga keenam Grup E Liga Europa 2022/2023 di Anoeta Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB. Pertemuan Manchester United dengan Sociedad berlangsung seru karena sama-sama main terbuka. (ANDER GILLENEA/AFP)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya