Liputan6.com, Jakarta Kaesang Pangarep dan Erina Gudono kini tengah sibuk mempersiapkan pernikahannya. Beberapa persiapan yang dilakukan oleh pasangan ini adalah melakukan pemotretan prewedding hingga membagikan box bridesmaid kepada pada sahabat.
Setelah sebelumnya melakukan pemotretan prewedding pakai jersey di Stadion Manahan Solo dan busana formal di Istana Negara, terbaru Kaesang Pangarep dan Erina Gudono lakukan pemotretan prewedding secara outdoor yang diketahui dilakukan di Gumuk Pasir, Yogyakarta.
Advertisement
Dalam balutan kain berwarna merah, pasangan ini tampil romantis. Sempat menutupi soal hubungan keduanya, pasangan yang terpaut usia 1 tahun ini kini tak malu menunjukkan kemesraan, apalagi ketika jalani pemotretan prewedding.
Konsep foto prewedding yang diusung unik, belum lama ini juga Kaesang unggah foto preweddingnya dengan latar belakang pohon beringin. Auranya semakin terpancar jelang pernikahan, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep disebut mirip Jokowi dan Ibu Iriana.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret prewedding terbaru Erina Gudono dan Kaesang Pangarep, Minggu (6/11/2022).
1. Setelah sebelumnya pakai jersey dan busana formal, ini adalah potret prewedding terbaru Kaesang dan Erina Gudono pakai kain batik.
Advertisement
2. Erina tampil cantik dengan kemben kain perpaduan biru dan merah, sementara Kaesang gagah kenakan baju merah dan kain berwarna biru.
3. Tatanan rambut Erina yang simpel dengan riasan kecil di samping telinga, membuat pesona calon istri Kaesang ini makin terpancar.
Advertisement
4. Sang calon suami pose merem, Erina sebut pose tersebut adalah pose paling aman untuk Kaesang Pangarep.
5. Usung beragam tema prewedding, terbaru Kaesang unggah pemotretan preweeding dengan latar belakang pohon beringin.
Advertisement