Melalui akun Instagram pribadinya, Ayu Ting Ting mengunggah momen saat menonton boy grup Stray Kids bersama sang putri, Bilqis. Keduanya pun menonton grup asuhan JYP Entertainment pada hari kedua. (Liputan6.com/IG/@ayutingting92)
Ibu dan anak satu ini pun tampil kompak dengan kaos putih serta bucket hat. Keduanya juga turut memegang hand banner sebagai penggemar Stray Kids, STAY. (Liputan6.com/IG/@ayutingting92)
Keseruan Ayu Ting Ting dan Bilqis saat menonton Stray Kids ini juga terlihat dalam Instagram Stories. Keduanya juga asyik ikut bernyanyi saat para member tampil. (Liputan6.com/IG/@ayutingting92)
Ayu Ting Ting sendiri memang dikenal sebagai salah satu artis yang begitu menyukai grup K-Pop. Rupanya hal tersebut juga tertular ke anak hingga keduanya menjadi penggemar dari berbagai grup K-Pop atau multifandom. (Liputan6.com/IG/@ayutingting92)
Ayu Ting Ting juga turut memuji penampilan Bang Chan dan ketujuh member lainnya. Kegemberiaan juga terlihat di wajah Ayu dan Bilqis. (Liputan6.com/IG/@ayutingting92)