Michelle Ziudith Perankan Kupu-kupu Malam, Produser Manoj Punjabi Terapkan Sensor Mandiri

Michelle Ziudith menantang diri dengan tampil sebagai kupu-kupu malam dalam serial berating dewasa karya sutradara Anggy Umbara. Berikut pengakuannya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 14 Nov 2022, 13:41 WIB
Michelle Ziudith. (Foto: Dok. MD Pictures)

Liputan6.com, Jakarta Michelle Ziudith menerima tantangan baru lewat Kupu Malam. Dalam serial yang disutradarai Anggy Umbara itu, ia memerankan Laura alias Flo, perempuan yang terpaksa jual diri karena keadaan.

Kupu Malam diproduseri Manoj Punjabi. Michelle Ziudith menyebut, karakter Flo sangat menantang sekaligus enggak gampang. Ia harus melobi sejumlah brand yang menempatkannya sebagai duta.

Mengingat, peran pelacur bisa berdampak pada citra bintang film London Love Story dan sejumlah merek yang diwakilinya. Setelah berdiskusi panjang dengan Manoj Punjabi, Michelle Ziudith menemukan titik tengah.

“Saya sangat ingin menjadi profesional, melakukan yang terbaik, tapi ada beberapa halangan yang tidak boleh saya lakukan. Mengingat, saya memegang beberapa brand yang restriction-nya untuk hal ini begini-begini,” katanya.

 


Adegan Eksplisit

Michelle Ziudith. (Foto: Dok. Instagram @michelleziu)

Akting adalah panggilan hati Michelle Ziudith. Di sisi lain, ia tak boleh abai pada kontrak kerja sebagai brand ambassador sejumlah produk. Jalan tengahnya, menggunakan pemeran pengganti untuk adegan eksplisit.

“Untuk beberapa adegan yang eksplisit, aku pakai body double. Jadi enggak langsung aku (yang memainkannya). Kebetulan banyak sisi yang kita eksplorasi dengan luar biasa, itu Pak Anggy membantu di lokasi dengan body double sendiri,” Michelle Ziudith menjelaskan.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Sudah Pasti Dewasa

Manoj Punjabi. (Foto: Dok. MD Pictures)

Dalam konferensi pers yang digelar di MD Place Jakarta, pada Minggu (13/11/2022), Manoj Punjabi memaparkan, rating Kupu Malam yang tayang mulai 25 November 2022 di WeTV dan iFlix adalah khusus dewasa.

“Ratingnya sudah pasti dewasa karena setiap episode bisa ada rating yang beda. Pastilah, trailer sudah begini, sangat dewasa. Dan saya sekarang kan (menerapkan) sensor mandiri. Jadi kami juga harus be alert,” ungkap produser film Habibie & Ainun.

 


Sensor Mandiri

Poster serial Kupu Malam. (Foto: Dok. Instagram @manojpunjabimd)

Sensor mandiri baginya sangat penting. “Jadi benar-benar sensor mandiri penting. Ada aturan mainnya, saya harap masyarakat bertanggung jawab kepada anaknya atau siapa yang menonton harus sesuai umur,” imbau Manoj Punjabi.

Selain Michelle Ziudith, Kupu Malam diperkuat barisan bintang kondang antara lain, peraih Piala Citra Lukman Sardi, Rizky Nazar, Kenny Austin, Steffi Zamora, hingga Karina Suwandi.

 

Jumlah produksi film Indonesia, berapa banyak? (Liputan6.com/Trie yas)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya