Potret Randy Pangalila Pakai Batik, Sempat Jadi Trending

Malam puncak acara SCTV Awards 2022 disiarkan secara live melalui siaran TV SCTV. Salah satu seleb yang mencuri perhatian adalah Randy Pangalila. Pemilik nama lengkap Randy Dionisius Pangalila itu tampil menggunakan batik ternyata menuai perhatian dari netizen.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 15 Nov 2022, 16:50 WIB
Potret Randy Pangalila Pakai Batik, Sempat Jadi Trending
Malam puncak acara SCTV Awards 2022 disiarkan secara live melalui siaran TV SCTV. Salah satu seleb yang mencuri perhatian adalah Randy Pangalila. Pemilik nama lengkap Randy Dionisius Pangalila itu tampil menggunakan batik ternyata menuai perhatian dari netizen.
Tak hanya kemampuan akting yang ditunjukkan Randy Pangalila mengenakan batik pada acara tersebut yang membuat banyak netizen terpesona, terlihat makin gagah dan berkarisma. Penampilannya saat mengenakan kemeja batik membuat dirinya menjadi trending topic di Twitter. (Liputan6.com/IG/@randpunk)
Rupanya pemain film Qodrat ini juga dikenal suka mengenakan busana batik. Di berbagai momen Randy Pangalila tampil menawan mengenakan baju batik. Ia tampak menawan mengenakan baju batik. (Liputan6.com/IG/@randpunk)
Kali ini Randy Pangalila tampil serasi dengan istri bulenya, Chelsey Franky. Keduanya tampil kompak mengenakan busana batik berwarna biru. Randy mengenakan outer batik, sementara sang istri memakai gaun batik dengan motif senada. (Liputan6.com/IG/@randpunk)
Pria 32 tahun itu memang selalu serasi dengan sang istri. Bahkan keduanya kerap mengenakan busana batik dengan motif dan warna senada. Penampilan mereka pun sering mendapat pujian dari warganet. (Liputan6.com/IG/@cfrank3030)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya