Liputan6.com, Jakarta Satu lagi produk camilan meluncur di pasar. PT Bos Bayi Besar merilis merek pertamanya yaitu Jolt di channel pemasaran online dan offline.
Jolt merupakan merek camilan makanan bernutrisi untuk usia anak-anak hingga dewasa. “Kadang kita suka berpikir memulai sesuatu yang bukan bagian dari kebiasaan kita itu sulit, seperti mengubah pola hidup. Maka itu Jolt menghadirkan protein bar yang accessible, affordable, dan praktis untuk dinikmati kapan saja di mana saja,” jelas Gerha Jayamala, CEO PT Bos Bayi Besar di Jakarta.
Advertisement
Pada peluncuran pertamanya, Jolt merilis 3 produk protein bar, yaitu: Chocolate Brownies, Seven Berries dan Matcha dengan jumlah produksi awal sebanyak 45.000 pieces.
Jolt mengusung tagline ‘Designed by Athletes, Made for Everyone’ yang berarti bahwa produk-produk yang dirilis adalah hasil dari kreasi sekumpulan atlet yang memiliki kebutuhan asupan protein tinggi tetapi dibuat untuk semua orang.
Lewat ketiga produk protein bar ini, Jolt ingin mengajak masyarakat untuk mulai mengubah pola hidup menjadi lebih sehat dengan cara yang mudah. Caranya, mulai mengonsumsi camilan bernutrisi seperti Jolt.
Strategi penjualan yang dilakukan Jolt adalah memasuki jalur distribusi offline dan online, seperti supermarket, specialty stores (toko sepeda, alat olahraga, dan sebagainya), studio olahraga, dan marketplace seperti Tokopedia dan Shopee.
Untuk batch pertama rilisan produk ini, Jolt menargetkan penjualan habis dalam 2 bulan, sehingga dapat kembali merilis produk camilan bernutrisi lainnya di pertengahan tahun 2023.
Untuk pemasaran sendiri, Jolt banyak bekerja sama dengan komunitas dari berbagai cabang olahraga, terutama olahraga endurance yang membutuhkan protein bar sebagai asupan sehari-hari.
Seperti pada event launching yang diselenggarakan di Little Talk Bistro, Urban Forest (11/11/2022), Jolt mengundang beberapa komunitas dari olahraga sepeda, lari, basket, tennis, dan rollerskate.
Selain komunitas, Jolt juga bekerja sama dengan beberapa merek dan Key Opinion Leader (KOL) untuk mengedukasi pasar akan pentingnya asupan protein dan bagaimana memilih asupan yang tepat dan bernutrisi.
Untuk itu, dalam acara pengenalan produknya, Jolt menghadirkan Ruth Theresia, seorang atlet trail runner, dan Yohanes Indra, seorang private trainer dan bodybuilder.
Ruth bercerita tentang bagaimana pentingnya protein untuk recovery karena sebagai ultra-distance athlete, Ruth membutuhkan tambahan nutrisi untuk mempercepat proses recovery.
“Banyak yang lupa bahwa recovery adalah bagian dari training, sehingga proses itu sama pentingnya dengan saat berolahraga” ujar Ruth.
Gerha menceritakan bahwa Jolt ditujukan untuk semua segmen pasar, mulai dari anak-anak hingga dewasa, baik masyarakat umum maupun atlet.
“Bisa untuk atlet triatlon dan pekerja kantoran yang mencari camilan enak namun tetap bernutrisi dan mudah diperoleh untuk dikonsumsi jam 5 pagi, jam 12 siang maupun tengah malam. Tidak ada sugar crash, hanya kenikmatan yang tahan lama,” jelas Gerha.
Sebagai Distributor
Di Indonesia, PT Bos Bayi Besar bertindak sebagai distributor. Sebab, produksi Jolt sendiri dilakukan di pabrik yang berlokasi di Korea Selatan.
Adapun tiga varian Jolt adalah: Chocolate Brownies, Matcha dan Seven Berries. Bahan baku Jolt hanya menggunakan bahan alami tanpa tambahan gula dan bahan buatan.
“Jolt mencari bahan alami yang memiliki nutrisi terbaik dari beberapa negara. Kandungan protein mencapai 25% atau setara dengan 9-10 gram per bar nya. Jadi, aman dikonsumsi bagi ibu menyusui, vegetarian yang masih mengonsumsi susu, gluten-free, tanpa gula tambahan ataupun pengawet,” ungkap Michelle E. Surjaputra, Direktur PT Bos Bayi Besar, menambahkan.
Michelle mengatakan, varian Jolt Chocolate Brownies terbuat daru biji kakao yang kaya nutrien flavonoid, dapat mengurangi diabetes. Kakao diolah dengan kurma, kelapa serta nutrien lainnya agar dapat memberikan nutrisi bagi tubuh dan rasa yang memuaskan untuk lidah.
Kemudian varian Jolt Matcha sebagai nutrien yang mengandung antioksidan dan menunjang pembakaran lemak, teh hijau dan mengolahnya dengan kacang mete dan almond sebagai pasangan matcha yang paling pas. Untuk varian Seven Berries terbuat daru blueberry yang kaya akan antioksidan, vitamin C dan K, serat, mineral, dapat mengontrol tekanan darah dan menunjang imunitas tubuh dan diperkaya protein.
“Memulai sesuatu yang baik tidak susah. Itulah yang ingin digaungkan Jolt kepada komunitas Indonesia agar terus semangat dalam memulai sesuatu yang baik setiap harinya. Start small, one step at a time. Jolt bersama lima karakter yang berasal dari komunitas berbeda memulai dari nol dengan mengajak mereka untuk berbagi pengalaman dan menginspirasi sobat Jolt lainnya,” jelas dia.
Lima tokoh karakter di komunitas itu adalah Natasha Capirossi, Christopher Tanurachman, Rucira Dewinta, Aditya Gia serta Sabrina Hartanti. Natassha adalah food consultant yang hobi menjajaki half-marathon dan sepedaan. Sedangkan Christopher seorang mantan atlet basket di Bandung (2010-2016), namun paling malas berolahraga.
Rucira adalah freelancer di bidang desain, aktif mengajar sepeda roda. Aditya berkomitmen untuk menangani bisnis barunya yaitu Laju Bearing. Dan Sabrina dikenal sebagai model, host dan co-founder of all-ladies tennis community, Courtgals, dia ingin menunjukkan bahwa menjadi berbeda itu tidak apa-apa.
Advertisement