Liputan6.com, Jakarta Yasmine Napper dan Cinta Brian membintangi 2045 Apa Ada Cinta, karya sutradara Indra Gunawan. Film ini diproduksi produser Ody Mulya Hidayat di bawah payung Max Pictures.
Indra Gunawan menuturkan, 2045 Apa Ada Cinta mengusung persahabatan antara karakter Meara (Indah Kusuma) dan Renata (Yasmin Napper). Renata mencari tahu soal gebetannya, Marshal (Cinta Brian) yang ternyata juga disukai Meara.
“Ada konflik, persahabatan terganggu. Marshal enggak enak hati. Ini soal cinta segitiga,” kata Indra Gunawan kepada Showbiz Liputan6.com di Jakarta, pada Kamis (17/11/2022).
Baca Juga
Film 2045 Apa Ada Cinta Tayang 1 Desember 2022, Cerita Romansa di Era 1 Abad Indonesia Merdeka
Penampilan Yasmin Napper di London Fashion Week 2023, Fresh dan Kece Banget!
5 Potret Bintang Love Story The Series Syuting di Pelabuhan Ratu, Kemesraan Giorgino Abraham dan Yasmin Napper di Balik Layar Curi Perhatian
Advertisement
Tema boleh klasik, namun kemasan dan latar belakang dikemas secara futuristik. Sesuai judul, cinta segitiga ini berlatar tahun 2045, bertepatan dengan satu abad Indonesia merdeka.
Maunya Realistis
“Kami maunya serealistis apa sih tahun 2045? Ada mobil terbang atau apa kami juga enggak mau sampai begitu. Kami enggak mau berjarak dengan penonton. Tapi, ya tetap ada chip, robot hologram, yang bisa diajak ngobrol atau curhat,” ia memaparkan.
Sekitar 30 persen adegan 2045 Apa Ada Cinta disokong teknologi CGI berdasarkan hasil diskusi dengan tim kreatif dan seniman desain grafis untuk memperkaya visual berdasarkan kebutuhan cerita.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Sudah Berpengalaman
Indra Gunawan menyadari, polesan CGI dan sinematografi cantik saja tidak cukup. Cerita dan akting para pemain bagaimana pun fondasi terpenting. Chemistry antar-pemain harus solid.
“Yasmin Napper dan Cinta Brian sudah berpengalaman. Saya bilang kepada mereka: Coba sering hangout bareng. Kalau Indah pemain baru jadi butuh treatment khusus soal pendalaman karakter. Alhamdulillah hasilnya bagus,” terang Indra Gunawan
Indonesia di Masa Mendatang
Ody Mulya Hidayat menjelaskan, 2045 Apa Ada Cinta dipromotori Nuon, anak perusahaan PT Telkom Indonesia dan kisahnya digagas Right Hand. Jadwal tayang film ini sempat tertunda akibat wabah Covid-19. Kini, 2045 Apa Ada Cinta siap mewarnai bioskop mulai 1 Desember 2022.
“Dengan membawa transformasi digital yang akan dicapai Indonesia di masa mendatang, film ini menyajikan desain teknologi yang dibalut kisah cinta yang relevan dengan anak muda di Tanah Air saat ini,” produser film Dilan 1990 membeberkan.
Advertisement