Falen Finola Perkenalkan Lagu Kebaya Merah, Terinspirasi dari Kasus yang Sedang Viral

Falen Finola tak bermaksud menyindir soal kasus yang sedang viral.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 20 Nov 2022, 12:30 WIB
Falen Finola

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Dangdut Falen Finola meluncurkan single terbarunya yang berjudul "Kebaya Merah" karya cipta Ivan Kurniawan. Menurut Falen Finola, lagu "Kebaya Merah" memang dibuat terinspirasi dari kasus viral yang beberapa waktu lalu menghebohkan dunia Maya.

Tidak bermaksud mengkritik, lagu tersebut dibawakan dengan genre dangdut remix, hanya semata sebagai parodi untuk menghibur pecinta musik.

"Ini hanya parodi. Saya tidak mendukung apa yang terjadi, tetapi saya pikir itu menyenangkan membuat lagu tentang itu," kata Falen Finola.


Diterima

Falen Finola

Artis berusia 20 tahun asal Sragen, Jawa Tengah ini berharap single terbarunya bisa diterima di masyarakat pecinta musik, khususnya dangdut.

 


Bahasa Jawa

Falen Finola

Pedangdut yang popular di TikTok dan kerap membawakan lagu berbahasa Jawa ini.

"Harapannya agar lagu ini bisa diterima oleh masyarakat Indonesia, khususnya yang sudah dewasa," tuturnya.

 


Produksi

Lagu "Kebaya Merah" diproduksi Seven Stars Record dan sudah bisa dinikmati melalui saluran YouTube Seven Stars Records Indonesia sejak Rabu, 16 November 2022.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya