Ternyata Seprai Berkualitas Dapat Memengaruhi Kenyamanan Tidur

Ternyata seprai berkualitas dapat memengaruhi kenyamanan tidur

oleh Sulung Lahitani diperbarui 22 Nov 2022, 23:10 WIB
Ilustrasi seprai kasur. (dok. Foto Francesca Tosolini/Unsplash)

Liputan6.com, Jakarta Kamar tidur menjadi salah satu ruangan yang paling penting karena menjadi tempat beristirahat setelah seharian melakukan aktivitas. Oleh karenanya, kenyamanan sebuah kamar tidur akan memberikan jaminan kualitas tidur atau istirahat yang optimal. Faktor yang mempengaruhi kenyamanan tersebut adalah dengan memilih seprai berkualitas.

Kenyamanan inilah yang dihadirkan kembali oleh Akemi, merek nomor 1 bedding & home and living di Malaysia yang lahir sejak 1992. Akemi sendiri sudah ada di Indonesia sebelumnya, dan kini hadir kembali melalui PT Galuh Manggala Pratama yang berada dalam naungan Nina MG Group dengan membawa konsep baru dengan pilihan produk yang lebih lengkap.

Saat ini Akemi hadir dengan produk terbaik mulai dari seprai; aksesoris tempat tidur (bedding accessories) seperti bantal, guling, selimut, pelindung tempat tidur; dan perlengkapan mandi (bath) seperti handuk mandi, keset kamar mandi, hingga home fragrances; berbagai produk pelengkap kenyamanan tidur Anda kini dapat dengan mudah ditemui di berbagai department stores di Jakarta.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Merek perlengkapan tidur paling dikenal

Doc. Istimewa

Berdasarkan laporan dari The Nielsen Company pada tahun 2021, Akemi tetap menjadi merek perlengkapan tidur paling dikenal nomor 1 di Malaysia, dengan rata-rata 4 dari 5 orang Malaysia mengetahui merek Akemi.

“Semakin meningkatnya kebutuhan pelanggan untuk memiliki seprai dengan kualitas yang baik dan pilihan untuk membuat kamar tidur terasa cozy atau nyaman menjadi fokus kami dalam menghadirkan Akemi kembali ke Indonesia,” ujar Direktur PT Galuh Manggala Pratama Arief Prayoga.

Akemi adalah pelopor dalam industri tekstil dan perlengkapan tidur di Malaysia, menyediakan kualitas produk bedding yang sangat baik dan sudah familiar dengan keluarga Indonesia. Akemi mempunyai slogan #BringingTogetherness yang selalu mengedepankan waktu berkualitas bersama keluarga.

“Hal ini juga menjadi simbol kepercayaan dan keyakinan kepada konsumen ketika memutuskan untuk membeli produk Akemi, baik itu dari toko atau melalui platform online marketplace kami,” ucapnya.

 

 


Memenangkan penghargaan

Doc. istimewa

Akemi juga memenangkan The BrandLaureate, The World's First Bestbrands e-Branding Award 2020 Kategori Pemenang: Retail Bedding Solutions. Selain itu Akemi juga sudah mendapatkan penghargaan “Super Brands 2021” di Malaysia.

Penghargaan bergengsi yang diberikan kepada merek-merek paling terpercaya dengan reputasi terbaik di seluruh sektor dan industri, Akemi secara resmi diakui karena menawarkan produk-produk yang dibuat dengan rumit dan memfokuskan detail atau kenyamanan konsumen selama puluhan tahun.

Sampai saat ini, Akemi sudah tersedia di sejumlah tempat perbelanjaan di Jakarta, Indonesia antara lain di Sogo Plaza Senayan, Sogo Pondok Indah Mall, Galleries Lafayette Pacific Place, Seibu Grand Indonesia. Dan ke depannya Akemi Indonesia akan terus berekspansi dan menghadirkan produk-produk home and living yang lebih bervariasi lagi.

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya