Aksi Tutup Mulut Jerman Sebelum Dipermalukan Jepang di Piala Dunia 2022 Memantik Kritik

Jerman melakukan aksi tutup mulut sebagai protes larangan mengenakan bak kapten pelangi 'One Love' untuk kampanye ramah LGBT+ di Piala Dunia 2022. Aksi itu dicibir netizen dan Jerman dipermalukan Jepang 1-2.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 24 Nov 2022, 11:33 WIB
Para pemain Jerman menutupi mulut mereka saat berpose untuk foto penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 melawan Jepang di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Rabu, 23 November 2022. (AP Photo/Ricardo mazalan)

Liputan6.com, Jakarta - Jerman mengawali pertandingan penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 dengan tutup mulut. Aksi itu dilakukan Tim Panser jelang kickoff melawan Jepang di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, Rabu (23/11).

Jerman mengonfirmasi tutup mulut yang dilakukan oleh Mauel Neuer dan kolega sebagai protes kepada FIFA. Otoritas sepak bola dunia tersebut melarang Jerman mengenakan ban kapten pelangi 'One Love' sebagai kampanye ramah LGBT+ di Piala Dunia 2022 Qatar.

"Kami ingin menggunakan ban kapten kami untuk mempertahankan nilai-nilai yang kami pegang di tim nasional Jerman: keberagaman dan saling menghormati. Bersama dengan bangsa lain, kami ingin suara kami didengar," kata timnas Jerman di akun Instagram resmi, Rabu (23/11).

"Ini bukan tentang membuat pernyataan politik - hak asasi manusia tidak dapat dinegosiasikan. Itu harus diterima begitu saja, tetapi tetap saja tidak demikian. Itu sebabnya pesan ini sangat penting bagi kami. Menolak ban kapten kami sama dengan menolak kami berusara. Kami berdiri dengan posisi kami," tulis pernyataan timnas Jerman berikutnya.

Aksi yang dilakukan Jerman ini mengundang beragam reaksi dari netizen. "Lain kali mungkin fokus pada sepak bola. Politisi hobi... dan Bavaria mengumpulkan uang (sekitar 20 juta p.a.) dari Qatar Airways, semuanya baik-baik saja di sana. Bocah standar ganda itu," komentar akun mads.89.

"Hormati Qatar sebagai negara Muslim. Hal-hal sepele ini berada di luar lingkup sepak bola," kata akun islemherida10. "Jangan egois, hormati saja aturan di mana Anda berada karena mereka pasti tidak akan melakukannya di tempat Anda karena mereka menghormati aturan Anda," tulis akun triadiibrahimn.

 


Komentar netizen lainnya

Penyerang Jepang, Ritsu Doan melakukan berselebrasi setelah mencatak gol ke gawang Jerman selama pertandingan grup E Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Internasional Khalifa di Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022). Jepang menang tipis atas Jerman dengan skor 2-1. (AP Photo/Luca Bruno)

Jerman mengawali langkahnya di penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 dengan kekalahan. Tim Panser secara mengejutkan kalah 1-2 dari Jepang di Khalifa International Stadium, Doha, Watar, Rabu (23/11/2022) malam WIB.

Jerman unggul terlebih dahulu di menit ke-33 lewat tendangan penalti Ilkay Gundogan. Tetapi, Jepang mampu bangkit pada babak kedua dengan mencetak dua gol balasan melalui Ritsu Doan dan Takuma Asano.

"Jepang tidak hanya menang melawan timnas Jerman hari ini, tapi juga melawan media Jerman! Selamat untuk Jepang," kata akun jakoubi_frankfurt.

"Karma itu nyata! Benar-benar comeback dari Jepang!" komentar akun samipasha.

"Anda terlalu peduli tentang masalah yang tidak perlu daripada sepak bola, itu sebabnya Anda baru saja kalah dari Jepang," ucap netizen dengan akun mo.kdrr.


Peringkat

Penyerang Jerman, Kai Havertz berebut bola dengan gelandang Jepang, Takefusa Kubo selama pertandingan grup E Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Internasional Khalifa di Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022). Dengan kemenangan ini, Jepang untuk sementara berada di puncak klasemen. (AP Photo/Ricardo Mazalan)

Jadwal pertandingan

Infografis Grup E Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)

Minggu, 27 November 2022

17:00 WIB, Jepang vs Kosta Rika

Senin, 28 November 2022

02:00 WIB, Spanyol vs Jerman

Jumat, 2 Desember 2022

02:00 WIB, Jepang vs Spanyol

02:00 WIB, Kosta Rika vs Jerman

 

Infografis Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya