Liputan6.com, Yogyakarta - SMA Negeri 3 Yogyakarta atau Padmanaba melalui Padmanaba Orchestra (Padzchestra) kembali menggelar konser tahunan Grand Concert Padzchestra Op. 5. Rencananya grand concert yang berjudul Somnium ini digelar di di Gedung Pertunjukan FBS UNY pada 14 Januari 2023.
Grand Concert kali ini akan membawa penonton mengarungi arus perjalanan meraih mimpi melalui lagu-lagu bertemakan mimpi serta menampilkan lagu serta lima lagu yang akan dibawakan Musisi Indonesia Guest Star Grand Concert “Somnium”. Konser ini bakal menghadirkan Padzchestra dengan tim vokalis Grand Concert “Somnium”, Paduan Suara Padmanaba atau Paspad, koreo, dan artis nasional sebagai bintang tamu spesial.
Baca Juga
Advertisement
Tiket early bird Grand Concert Op. 5 “Somnium” telah terjual hanya dalam waktu 20 menit. Pembelian tiket presale selanjutnya akan dibuka pada tanggal 10 Desember 2022 di platform Yesplis.com.
Padzchestra atau Padmanaba Orchestra merupakan komunitas musik orkestra oleh siswa-siswi SMA Negeri 3 Yogyakarta yang terbentuk pada 2015. Sederet capaian Padzchestra, antara lain, menyelenggarakan Grand Concert pada 2017, 2018, 2019, dan 2021, Symphony for School bersama Kahitna pada 2018 di Balai Sarbini, Jakarta yang merupakan konser amal oleh Keluarga Besar Alumni Padmanaba, bintang tamu dan satu panggung bersama Indah Erresa, Danilla, Marion Jola, dan sebagainya.
Informasi lebih lanjut tentang konser orkestra Padmanaba ini dapat diakses melalui IG : @eventpadz @padzchestra, Tiktok: @padzchestra.