Komentar Lionel Messi Usai Gagal Penalti di Polandia vs Argentina di Piala Dunia 2022: Kesal!

Lionel Messi gagal mencetak gol lewat titik penalti saat Argentina menghadapi Polandia pada laga penutupan grup C dini hari tadi.

oleh Defri Saefullah diperbarui 01 Des 2022, 12:00 WIB
Pemain Argentina Lionel Messi melambaikan tangan kepada para penggemar setelah melawan Polandia pada pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, 30 November 2022. Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status juara Grup C usai mengalahkan Polandia 2-0. (AP Photo/Jorge Saenz)

Liputan6.com, Al Rayyan- Lionel Messi masih merasakan kesal karena sudah gagal mencetak gol lewat titik penalti saat Argentina menghadapi Polandia pada laga penutupan grup C Piala Dunia 2022, Kamis (1/12/2022). Argentina berhasil menang 2-0 atas Polandia lewat dua gol Alexis Mac Allister dan Julian Alvarez.

Kemenangan ini mengantarkan Argentina pimpin klasemen grup C. Maka itu, Messi pun memberi pujian untuk rekan-rekannya yang turut membantu Argentina lolos ke 16 besar Piala Dunia Qatar dan menghadapi Australia.

Pertandingan antara Argentina melawan Polandia berjalan menegangkan. Argentina butuh kemenangan tapi harapan sempat sirna saat Messi gagal eksekusi penalti di menit ke-39.

Untunglah Mac Allister lambungkan harapan Argentina usai mencetak gol di menit ke-46. Messi pun tetap yakin saat itu Argentina bisa menang meski tendangannya gagal.

"Saya kesal karena gagal penalti. Namun tim tampil lebih kuat setelah kesalahan saya," kata Messi seperti dikutip espn.

"Argentina yakin bisa menang, ini hanya soal kapan mencetak gol pertama. Setelah itu, kami memainkan pertandingan seperti yang kami inginkan."

 


Siap Tempur

Pemain Argentina, Lionel Messi berjalan saat matchday ketiga Grup C Piala Dunia 2022 melawan Polandia di Stadion 974, Kamis (01/12/2022). (AP/Ariel Schalit)

Beban Messi berkurang dengan Argentina karena ada pemain lain yang bisa mencetak gol. Mac Allister, Alvarez dan Enzo Fernandez nama-nama yang bisa membuat perbedaan untuk Argentina.

"Kami sudah bilang sejak awal, pemain yang main tahu apa yang harus dilakukan dan selalu siap," kata Messi.

"Kekuatan grup ini adalah persatuan dan semua mampu melakukan tugas dengan baik."

 


Jadwal padat

Pemain Polandia Robert Lewandowski (kanan) berinteraksi dengan pemain Argentina Lionel Messi pada akhir pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, 30 November 2022. Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status juara Grup C usai mengalahkan Polandia 2-0. (AP Photo/Hassan Ammar)

 

Argentina di sisi lain harus menjalani jadwal yang padat. Setelah main Kamis, Argentina harus tampil lagi melawan Australia pada Sabtu di Al Rayan.

Pelatih Argentina, Lionel Scaloni tak paham betapa cepatnya waktu di antara pertandingan.

"Sekarang nyaris pukul 2 dini hari Kamis pagi dan kami harus main lagi SAbtu. Saya tak paham ini, tapi kami harus mempersiapkan diri sebaik mungkin," ujarnya.

 


Tak Boleh Puas

Pemain Argentina Julian Alvarez (depan kiri) dipeluk oleh rekan setimnya Enzo Fernandez (24) usai mencetak gol ke gawang Polandia pada pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, 30 November 2022. Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status juara Grup C usai mengalahkan Polandia 2-0. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

 

Di sisi lain, Messi juga memperingatkan teman-temannya agar tidak cepat berpuas diri. Kekalahan 1-2 lawan Arab Saudi di laga pertama menjadi pengingat.

"Kami banyak belajar setelah memulai Piala Dunia dengan kekalahan. Itu start buruk, semua kecewa dan khawatir," katanya.

"Tetap tenang, kami harus mengambil pendekatan ini. Semoga kami bisa terus main seperti hari ini dan menunjukkan yang terbaik."

 

Infografis Grup C Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)

Peringkat

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya