Liputan6.com, Jakarta Teka-teki bisikan Robert Lewandowski ke telingan Lionel Messi akhirnya terkuak. Kepada media asal Jerman, Bild, pemain Barcelona itu mengungkap apa yang telah disampaikannya kepada La Pulga usai laga Polandia vs Argentina di Piala Dunia 2022, Kamis (1/12/2022).
Dalam duel ini, Polandia kalah 0-2 dari Argentina. Meski demikian, kedua tim tetap lolos ke babak 16 besar. Timnas Argentina melaju sebagai juara grup C dengan 6 poin, sementara Polandia finis sebagai runner up Grup dengan 4 poin, unggul agregat gol atas timnas Meksiko.
Advertisement
Lewandowski sama sekali tak berkutik dalam laga ini. Sebanyak Lewandowski sama sekali tak melepas tembakan yang terarah.
Lionel Messi juga bernasib sama. Pemain Paris Saint Germain itu juga gagal mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangan pelatinya berhasil ditepis penjaga gawang Polandia. Sementara dua gol yang tercipta pada laga itu lahir dari kaki Alexis Max Allister dan Julian Alvarez.
Lewandowski awalnya khawatir Polandia tidak lolos. Namun senyum segera mengembang dari bibirnya saat tahu Meksiko hanya menang 2-1 atas Arab Saudi. Ini berarti, tim Sombrero kalah agregat gol sehingga Polandia berhak melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Sebelum meninggalkan lapangan, Lewandowski kemudian berusaha mengajak La Pulga berbincang.
Kata Lewandowski
Mereka tampak akrab meski saat pertandingan, Messi sempat menolak uluran tangan Lewandowski usai melanggarnya.
Lewandowski kemudian membisikkan sesuatu kepada pemenang 7 Ballon d'Or itu. ""Kami berbincang sedikit dan itu menyenangkan. Saya bilang ke Messi kalau dia bermain sedikit lebih bertahan dari biasanya, tapi kadang itu yang dibutuhkan tim," kata Lewandowski.
Pada kesempatan yang sama, Lewandowski juga menjelaskan mengenai pelanggaran yang membuat Messi kesal saat pertandingan.
"Ya itu memang sangat aneh. Saya berada di tengah lapangan untuk bertahan, tapi saya tahu harus membantu tim," katanya.
Advertisement
Minim Gol
Messi dan Lewandowski merupakan dua penyerang subur yang ada saat ini. Hanya saja, kiprah keduanya di Piala Dunia 2022 tidak terlalu menjanjikan. Sejauh ini, Messi baru mengemas dua gol di mana satu di antaranya lahir dari titik putih penalti.
Nasib lebih buruk justru menimpa Lewandowski. Sepanjang babak penyisihan, dia baru mencetak satu gol. Ini juga menjadi gol pertama Lewandowski di Piala Dunia setelah gagal mencatatkan namanya di papan skor pada edisi empat tahun lalu di Rusia.
Di babak 16 besar nanti, Argentina akan berhadapan dengan runner up grup D, yakni Australia. Pertandingan akan berlangsung di Ahmad Bin Ali Stadium, Minggu (4/12/2022). Sedangkan di hari yang sama, Polandia bakal bertemu juara bertahan, Prancis di Al Thumama Stadium.