Liputan6.com, Jakarta Amy Qanita mengungkap cerita yang mungkin belum diketahui oleh publik. Ibunda Raffi Ahmad seharusnya memiliki banyak anak. Namun, hal yang tidak diinginkan terjadi di masa mudanya dulu.
Amy Qanita menjelaskan bahwa dia pernah mengalami keguguran hingga tiga kali dalam rentang waktu yang berdekatan setelah melahirkan anak pertamanya, Raffi Ahmad.
Insiden keguguran ini terjadi saat usia Raffi Ahmad masih sangat kecil.
"Pernah keguguran dari Raffi ke adiknya masa keguguran tiga kali. Raffi tiga bulan masih menyusui, kata orang kalau masih menyusui enggak akan hamil, mama hamil, terus keguguran," tutur Amy Qanita di YouTube NOICE, Selasa (6/12/2022).
Baca Juga
Advertisement
Keguguran
Dia bulan setelah keguguran, Amy Qanita kembali mengandung. Namun, peristiwa keguguran itu kembali terjadi. Hal ini berulang higga tiga kali.
"Pas lima bulan setelah melahirkan, hamil lagi, keguguran lagi. Lima bulan selanjutnya keguguran lagi, sampai tiga kali, dokternya geleng-geleng. Mungkin karena hormonnya bagus, subur," paparnya.
Advertisement
Sedikit Anak
Meski Amy Qanita dan suami terlahir dari keluarga besar, namun keduanya sepakat untuk tidak ingin memiliki banyak anak. Awalnya, mereka bahkan menginginkan dua anak saja.
"Dulu papa 11 bersaudara, mama 7 bersaudara. Tapi merasanya cukup dua anak. Kalau banyak ke depannya mikirin biaya ini itu. Mending punya anak sedikit tapi berkualitas," tutur nenek Rafathar tersebut.
Raffi di Waktu Kecil
Lebih lanjut, Amy Qanita mengatakan bahwa Raffi Ahmad di waktu kecil lebih mirip dengan Rayyanza Malik Ahmad ketimbang Rafathar.
"Rafathar lebih menutup diri, hati-hati sama orang, Raffi enggak, dari kecil, ibu-ibu juga ditanya, 'Halo tante'. Kan mana ada anak kecil nanya sama ibu-ibu. Itu waktu umu 4-5 tahun. Ibu-ibu yang disapa, bukan ibu-ibu yang nyapa dia," tutupnya.
Advertisement