Liputan6.com, Jakarta- Bos Paris Saint Germain Nasser Al-Khelaifi telah menegaskan tidak akan merekrut Cristiano Ronaldo meski bisa didapat gratis usai Piala Dunia 2022. Justru PSG malah naksir dengan pemain Manchester United lainnya.
Seperti diketahui Ronaldo saat ini tidak memiliki klub. Pria Portugal itu baru saja dipecat MU. Setan Merah memilih berpisah lebih cepat dengan Ronaldo akibat kelakuan buruknya melakukan wawancara kontroversial dengan Piers Morgan.
Advertisement
Usai diberhentikan MU, Ronaldo terus dikaitkan dengan banyak klub. Salah satunya PSG. Sebab klub Prancis itu memenuhi beberapa kriteria yang dibutuhkan Ronaldo.
PSG masih berlaga di Liga Champions dan memiliki dana berlimpah sehingga bisa memberikan gaji besar kepada Ronaldo. Pindah ke PSG membuat Ronaldo akan main bareng Lionel Messi.
Namun Al-Khelaifi menegaskan PSG tidak akan menawarkan kontrak kepada Ronaldo meski gratis. PSG merasa sudah cukup dengan tiga pemain bintang sekaligus dalam timnya yakni Lionel Messi, Kylian Mbappe dan Neymar.
"Tiga pemain yang kami miliki yaitu Lionel Messi, Neymar dan Kylian Mbappa sudah sangat sulit diurus, tapi saya berharap dia dapatkan yang terbaik," kata Al Khelaifi seperti dikutip Marca.
Rashford
"Dia pemain yang fantastis dan dia masih pemain hebat."
Bila Ronaldo ditolak, Al-Khelaifi justru mempertimbangkan membawa penyerang MU Marcus Rashford tahun depan. Kebetulan kontrak Rashford bersama MU habis Juni 2023 meski Setan Merah punya opsi memperpanjangnya secara otomatis selama 12 bulan lagi.
“Dia pemain lain yang sangat luar biasa. Dan gratis? Untuk memiliki Rashford secara gratis, setiap klub pasti akan mengejarnya," kata Al-Khelafi kepada Sky Sports.
Advertisement
Januari
"Kami tidak menyembunyikannya, kami berbicara sebelumnya dan... tertarik. Tapi momen itu bukan momen yang baik untuk kedua belah pihak. Mungkin, musim panas, mengapa tidak?
PSG siap merayu Rashford mulai Januari 2023. Pasalnya sesuai ketentuan FIFA pemain yang kontraknya kurang dari enam bulan habis sudah bisa bernegosiasi dengan klub luar negeri.
"Hari ini jika dia berstatus bebas tentu saja kami bisa berbicara dengannya secara langsung tapi kami tidak akan berbicara dengannya sekarang. Biarkan dia fokus ke Piala Dunia. Kemudian setelah bulan Januari, mudah-mudahan, jika kami tertarik kami akan berbicara dengannya."