Bahlil: 20 Ribu Relawan Jokowi Meriahkan Pernikahan Kaesang-Erina, dari Aceh hingga Papua

Rangkaian hajatan pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono dijadikan sebagai Pesta Budaya.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 11 Des 2022, 15:44 WIB
Pasangan pengantin Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menaiki kereta saat prosesi kirab Ngunduh Mantu di kawasan Selamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022). Kirab ngunduh mantu pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dan istrinya Erina Gudono yang dimulai dari Loji Gandrung menuju Pura Mangkunegaran tersebut disaksikan ribuan masyarakat Solo dan sekitarnya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Panitia Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono, Bahlil Lahadalia mengatakan, 20.000 relawan Presiden Joko Widodo atau Jokowi, memeriahkan rangkaian acara pernikahan Kaesang-Erina di Solo, Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022). Mereka datang dari Aceh hingga Papua.

"Mereka datang secara sukarela dari mulai Aceh hingga Papua. Dan kami pun senang melayani Beliau semua," ujar Bahlil di Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu.

Adapun rangkaian hajatan putra bungsu Jokowi itu dijadikan sebagai Pesta Budaya. Bahlil menyebut Pesta Budaya ini juga mengajak partisipasi UMKM, abang becak, hingga para penarik andong.

"Untuk itu, masyarakat diharapkan membeli produk - produk UMKM itu. Sebanyak 400 abang becak dan andong kami ajak berpartisipasi. Seluruhnya kita libatkan," kata Bahlil.

Sementara itu, Ketua Panitia Pernikahan Kaesang-Erina, Erick Thohir menyampaikan Festival Budaya yang dilangsungkan selama rangkaian hajatan pernikahan telah berhasil menghidupkan kembali tradisi dan ritual leluhur yang telah lama tidak terlihat di masyarakat.

Salah satunya, kirab Kaesang-Erina yang berlangsung dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran, Solo.

"Ini budaya yang sangat jarang kita ingat, bahkan sudah puluhan tahun tidak pernah diulang. Orang sudah lama sekali tidak melihatnya," ujar Erick.

Sebagai informasi, Kaesang dan Erina menjalani proses ngunduh mantu di rumah dinas Walikota Surakarta, Loji Gandrung pada Minggu pagi tadi. Setelah itu, keduanya didampingi keluarga melakukan proses kirab dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaraan.

 


Cucu Keempat Presiden Jokowi Curi Perhatian di Tasyakuran Kaesang-Erina

Momen keempat Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Panembahan Al-Nahyan Nasution menggunakan kaos. (Foto: Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden).

Cucu keempat Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Panembahan Al-Nahyan Nasution mencuri perhatian saat menghadiri acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegaraan Solo Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022).

Anak dari putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu itu kembali memakai kaos di acara pernikahan Kaesang. 

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Panembahan tampak memakai baju kaos bewarna hitam dan celana pendek saat sesi foto bersama keluarga Jokowi di pelaminan Kaesang-Erina. Sementara kedua cucu Jokowi lainnya yakni, Jan Ethes Srinarenda memakai beskap adat Jawa.

Selain itu, kakak Panembahan, Sedah Mirah Nasution memakai baju kebaya. Anak dan menantu Jokowi yakni, Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda, Kahiyan Ayu, dan Bobby Nasution juga memakai baju kebaya serta beskap yang seragam.

Sebelumnya, ada peristiwa menarik sebelum Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengantar putra bungsunya, Kaesang Pangarep ke lokasi akad nikah di Pendopo Royal Ambarukmo Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022).

Sebelum Jokowi dan keluarga berangkat, anak Kahiyang Ayu yakni, Panembahan Al Nahyan Nasution yang tidak mau mengenakan seragam beskap. Jokowi pun membujuk cucu keempatnya untuk memakai beskap.

"Kalau enggak pakai seragam (beskap), enggak boleh ikut ya,"ucap Jokowi.

 


Anies Baswedan Hadiri Tasyakuran Pernikahan Kaesang dan Erina

Anies Baswedan menghadiri Tasyakuran Pernikahan Kaesang dan Erina. (Tangkapan layar Youtube Presiden Joko Widodo)

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara tasyakuran pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegaraan Solo Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022). Anies datang bersama sang istri, Ferry Farhati.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Anies Baswedan dan istrinya tampak mengantre untuk bersalaman dengan Kaesang dan Erina di pelaminan. Anies yang memakai setelan jas pun menyalami Jokowi, Ibu Negara Iriana, Kaesang dan Erina serta keluarganya.

Namun, Anies dan istrinya tidak melakukan sesi foto bersama dengan Kaesang-Erina. Ibu Erina sempat memberi tempat kepada Anies untuk berfoto bersama.

Namun, Anies tak jadi berfoto bersama dengan kedua mempelai dan langsung berpamitan. Hal ini dikarenakan antrean tamu untuk bersalaman dengan Kaesang dan Erina semakin panjang.

Sebagai informasi, Kaesang dan Erina menjalani proses ngunduh mantu di rumah dinas Wali Kota Surakarta, Loji Gandrung pada Minggu pagi tadi. Setelah itu, keduanya didampingi keluarga melakukan proses kirab dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaraan.

Sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju pun telah hadir di acara tasyakuran pernikahan Kaesang-Erina. Mereka antara lain, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Infografis Kode Pemimpin Rambut Putih ala Jokowi (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya