Bintang Maroko di Piala Dunia 2022 Sukses Pecahkan Rekor "Terbang" CR7

Youssef En-Nesyri jadi bintang kemenangan Maroko lawan Portugal di Piala Dunia 2022. Lompatannya di depan gawang Diogo Costa bahkan membuat melongo Ronaldo.

oleh Anry Dhanniary diperbarui 12 Des 2022, 17:30 WIB
Pemain Timnas Maroko, Youssef En-Nesyri (kiri) melepaskan sundulan yang berbuah gol ke gawang Timnas Portugal dalam laga babak perempatfinal Piala Dunia 2022 di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB. (AP/Luca Bruno)

Liputan6.com, Jakarta Penampilan Maroko di Piala Dunia 2022 begitu mengejutkan. Tak hanya mengalahkan tim-tim unggulan, salah satu "Singa Atlas" pun berhasil pecahkan rekor milik Cristiano Ronaldo.

Nama Youssef En-Nesyri tidak bisa dipinggirkan dari keberhasilan Maroko masuk ke babak semifinal Piala Dunia Qatar, setelah mengalahkan Spanyol lalu Portugal sepanjang fase knockout.

Dalam lima penampilannya di Piala Dunia sejauh ini, En-Nesyri berhasil menyumbangkan dua gol dan salah satunya begitu krusial.

Tapi sundulannya yang sukses merobek gawang Portugal di babak 16 besar kemarin bisa dibilang salah satu yang paling menawan.

Kiper Portugal, Diogo Costa, berusaha mengamankan umpan silang yang tampak terlalu tinggi. Namun, hadir sosok En-Nesyri memotong bola dengan tandukannya yang menjulang.

Lompatan En-Nesyri ini pun tercatat dalam sejarah karena mencatatkan ketinggian 2.78 meter!

Lompatan gol sundulan ini memecahkan rekor milik Cristiano Ronaldo saat mencetak gol untuk Juventus ke gawang Sampdoria, yang tercatat di angka 2.5 meter.

"Kami semua senang, dengan kebahagiaan usai raih kemenangan," ujar En-Nesyri. "Saya berterima kasih pada fans. Setelah absen pada 2018, Saya mengatakan pada rekan-rekan semua kalau kita akan mengalahkan Spanyol dan Portugal."

Saat En-Neysri mencatatkan sejarah bagi Maroko dan wakil Afrika, hal kebalikan terjadi pada Ronaldo.

Masuk pada menit ke-51, Ronaldo sempat beberapa kali mengancam gawang Maroko. Namun, selalu gagal karena penampilan gemilang pertahanan lawan.

Ronaldo pun harus rela salah satu rekornya akhirnya pun terpecahkan. Ironisnya, itu gol yang mengakhiri petualangannya di level Piala Dunia dengan tangan hampa.


Profil Youssef En-Nesyri

Pemain Timnas Maroko, Youssef En-Nesyri (tengah) melakukan selebrasi bersama rekan setim usai mencetak gol ke gawang Timnas Portugal dalam laga babak perempatfinal Piala Dunia 2022 di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB. (AP/Martin Meissner)

En-Nesyri yang lahir pada 1 Juni 1997, menghabiskan masa kecilnya di Fez, kota terbesar kedua di Maroko setelah Casablanca. Dia tumbuh bersama kedua saudaranya Mohamed Amin Al-Nusairi dan Zainab Zumrud, yang lebih tua.

Saat kecil, En-Nesyri mengasah minat bermain sepak bola di klub Maghreb fes. Di usia 14 tahun, dia mendapat kesempatan bergabung dengan Mohammed VI Football Academy.

Tetapi karier profesional En-Nesyri tidak dimulai di Maroko. Dia memilih klub Spanyol, Malaga sebagai tempat pertama meniti karier profesional pada tahun 2015. Awalnya dia membela tim juvenil Malaga atau tim junior.

Pada 23 Agustus 2016, setelah mencetak enam gol selama pramusim, En-Nesyri menyetujui perpanjangan kontrak di Malaga hingga 2020. Tiga hari kemudian ia melakukan debut profesionalnya di La Liga Spanyol musim 2016-2017, masuk sebagai pemain pengganti Keko di pertandingan tandang 2–2 melawan RCD Espanyol.

En-Nesyri mencetak gol pertamanya untuk tim utama Malaga pada 21 September 2016, dalam kemenangan kandang 2-1 melawan SD Eibar, setelah masuk sebagai pengganti. Dia berkontribusi dengan empat gol dalam 25 penampilan liga selama 2017–18 kampanye, saat timnya mengalami degradasi.

Dia kemudian memutuskan pindah ke Laganes dan bermain dalam 53 pertandingan dengan mencetak 15 gol di semua ajang kompetisi. En-Nesyri terpilih sebagai pemain terbaik Leganes di musim 2018-2019.

Jelang kompetisi musim 2019-2020 bergulir, kemampuan En-Nesyri, memikat pelatih Sevilla saat itu, Julen Lopetegui untuk memboyongnya ke Andalusia.

Bersama Sevilla, En-Nesyri merasakan gelar juara UEFA Europa League musim 2019-2020 setelah mengandaskan Inter Milan di laga final.

Nama Lengkap: Youssef En-Nesyri

Lahir: Fez, Maroko, 1 June 1997

Tinggi Badan: 188 cm

Posisi: Striker

Kaki terkuat: Kiri

Informasi karier klub

Junior

2010-2011 Maghreb de Fès

2011-2015 Mohammed VI Football Academy

Senior

2016-2017 Malaga B 29 (16 gol)

2016-2018 Malaga 38 (5)

2018-2020 Leganes 49 (13)

2020-sekarang Sevilla 89 (27)


Jadwal Pertandingan Maroko vs Prancis

Pemain Timnas Maroko, Youssef En-Nesyri (atas) melepaskan sundulan yang berbuah gol ke gawang Timnas Portugal dalam laga babak perempatfinal Piala Dunia 2022 di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB. (AP/Martin Meissner)

Maroko menjadi tim Afrika pertama yang berhasil melangkah ke semifinal Piala Dunia. Sebelumnya, tiga negara Afrika, yakni Kamerun, Senegal, dan Ghana hanya mampu melangkah hingga perempat final.

Di babak semifinal, Maroko akan berhadapan dengan Prancis. Les Bleus yang menjadi juara bertahan melaju setelah mengalahkan Inggris dengan skor 2-1 di Al Bayt Stadium, Minggu (11/12/2022). Pertandingan ini juga diwarnai kegagalan kapten Inggris, Harry Kane mencetak gol dari titik putih.

Pertandingan antara Prancis kontra Maroko akan digelar pada Kamis dini hari WIB atau 15 Desember 2022 pukul 02.00 dini hari WIB.

Pada pertandingan lainnya, Kroasia yang menjadi finalis Piala Dunia 2022 secara mengejutkan juga berhasil menyingkirkan Brasil 4-2 (1-1) lewat drama adu penalti pada babak perempat final.

Kroasia akan menghadapi Argentina, yang sangat diunggulkan karena penampilan solid Lionel Messi cs hingga babak semifinal.

 

Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022:

Kamis dini hari (15/12/2022)

02.00 WIB: Kroasia Vs Argentina (Lusail Stadium)

Siaran Langsung: SCTV, Indosiar, Nex Parabola

Live streaming: Vidio

 Jumat dini hari (16/12/2022)

02.00 WIB: Prancis vs Maroko (Al Bayt Stadiumm)

Siaran Langsung: SCTV, Indosiar, Nex Parabola

Live streaming: Vidio

Infografis Gebrakan Kuda Hitam Maroko di Piala Dunia 2022 (Liputan6.com/Triyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya