Kembangkan MINI di Indonesia dengan Investasi Rp 140 Miliar untuk Showroom

BMW Group Indonesia, MINI Asia bersama dengan PT Plaza Auto Raya kembali membuktikan komitmennya mengembangkan brand MINI di Indonesia dan layanan premium dengan meresmikan showroom Plaza MINI Pondok Indah.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Des 2022, 20:59 WIB
(Ki-Ka) Director of PT Plaza Auto Raya Plaza MINI Ferdy Purnama, President Director Paula Dewiyanti, Chairman Robert Wardhana, President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan, Director of Communications Jodie O’tania dan Head of MINI Asia Kidd Yam saat potong pita pada pembukaan Showroom Plaza MINI Pondok Indah berkonsep urban di Jakarta Selatan (12/12/2022) (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta BMW Group Indonesia, MINI Asia bersama dengan PT Plaza Auto Raya kembali membuktikan komitmennya mengembangkan brand MINI di Indonesia dan layanan premium dengan meresmikan showroom Plaza MINI Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Showroom berkonsep urban beralamat di Jalan Arteri Pondok Indah No. 99, Kebayoran Lama Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan memiliki luas bangunan yaitu 5.754 m2 dengan delapan lantai di atas tanah seluas 1.073 m2.

Plaza MINI Pondok Indah memiliki delapan unit display dan 10 stall di area bengkel. Pada peresmiannya hadir manajamen dari BMW Group Indonesia: Ramesh Divyanathan, President Director dan Jodie O’tania, Director of Communications. Kemudian dari MINI Asia: Kidd Yam, Head of MINI Asia, dan dari PT Plaza Auto Raya, Robert Wardhana, Chairman, Paula Dewiyanti, President Director dan Ferdy Purnama, Director.

(Ki-Ka) Director of PT Plaza Auto Raya Plaza MINI Ferdy Purnama, President Director Paula Dewiyanti, Chairman Robert Wardhana, President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan, Director of Communications Jodie O’tania dan Head of MINI Asia Kidd Yam berbincang pada pembukaan Showroom Plaza MINI Pondok Indah berkonsep urban di Jakarta Selatan (12/12/2022) (Liputan6.com)

Pada hari yang sama, MINI Indonesia juga menghadirkan kendaraan MINI 3-Door yang berbeda: MINI 3-Door Cooper S Sport Pack, hasil retrofit dengan MINI Original Parts untuk hasilkan tampilan yang lebih sporty, mulai dari beberapa tambahan aksesoris John Cooper Works hingga tambahan untuk fitur Safety dengan Advanced Car Eye.

Di segmen kendaraan premium, MINI dengan go-kart feeling terbukti tetap memiliki tempat yang istimewa bagi para pelanggannya. Penjualan MINI sampai dengan bulan November tahun ini adalah 676 unit, meningkat 5% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Enam model kendaraan MINI hadir di tahun ini untuk penuhi kebutuhan pelanggan, salah satunya MINI Electric.

Petugas merapikan dan membersihkan aksesoris kendaraan MINI Cooper di sela pembukaan Showroom Plaza MINI Pondok Indah berkonsep urban di Jakarta Selatan (12/12/2022) (Liputan6.com)

Tahun 2023, MINI telah menyiapkan rangkaian kendaraan terbarunya dan perluasan jaringan untuk hadir lebih dekat dengan para pelanggan MINI.

Peresmian Plaza MINI Pondok Indah juga tegaskan kampanye MINI BIG LOVE dan komitmen untuk pasar Indonesia.

Plaza MINI Pondok Indah telah disiapkan untuk mengakomodir kebutuhan pelanggan MINI di area Jakarta Selatan dan sekitarnya, seluruh staff telah dibekali dengan berbagai pelatihan untuk memastikan kepuasan setiap pelanggan dan fans MINI yang berkunjung. Dengan investasi senilai Rp 140 miliar, membuktikan bahwa PT Plaza Auto Raya sangat serius dalam mengembangkan brand serta penjualan MINI di Indonesia.

Desain showroom dengan brand identity terbaru dari MINI membawa warna-warna khas MINI di interiornya dan uniknya lagi, diler ini menyiapkan customer lounge dan MINI Cafe yang luas dengan berbagai menu makanan dan minuman mulai dari teh hingga kopi premium untuk menunjang waktu yang menyenangkan bagi para pemilik MINI ataupun calon pelanggan.

Mekanik melakukan service rutin di sela pembukaan Showroom Plaza MINI Pondok Indah berkonsep urban di Jakarta Selatan (12/12/2022) (Liputan6.com)

Dengan kapasitas delapan unit display dan sepuluh stall di bengkel, Plaza MINI Pondok Indah telah menyiapkan total 40 staff yang siap membantu Anda ketika ingin melihat kendaraan terbaru ataupun men-servis kendaraan.

Area Original Lifestyle juga tampak megah dan menampilkan koleksi terbaru MINI Lifestyle mulai dari T-shirt, botol minum, koper, dan tentunya aksesoris kendaraan yang dapat menunjang kenyamanan dan nilai sporty kendaaan MINI setiap pelanggan dengan aksesoris JCW, lengkap dari velg hingga bahkan ke gantungan kunci sekalipun.

Pada lantai delapan diler ini hadir rooftop yang menarik perharian dan sangat cocok untuk menjadi tempat berkumpul yang menyenangkan bagi para pelanggan maupun anggota komunitas MINI.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya