3 Rekomendasi Film dan Series Rowan Atkinson yang Tak Kalah Lucu dengan Serial Mr. Bean, Nonton Semuanya di Vidio

Selain membintangi serial Mr. Bean, Rowan Atkinson juga bermain dalam sejumlah film layar lebar dan juga series lainnya. Simak 3 rekomendasinya berikut ini.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 15 Des 2022, 12:20 WIB
The Thin Blue Line merupakan sitkom yang dibintangi oleh Rowan Atkinson. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Mendengar nama Mr. Bean, pastinya sosok pria berjas dengan dasi berwarna merah langsung terlintas di benak Anda. Ya, bagi Anda generasi 90-an, mungkin sudah tidak asing dengan tokoh komedian yang memiliki nama lengkap Rowan Atkinson ini.

Melansir dari laman britannica.com, aktor kelahiran 6 Januari 1955 mulai dikenal publik karena penampilannya pada acara tv berjudul Not the Nine O'Clock News pada tahun 1979. Ia merupakan orang paling muda yang memiliki acara one-man-show di London's West End.

Namanya kian populer ketika membintangi acara sitkom berjudul Mr. Bean pada tahun 1990 silam. Ia tampil bersama dengan aktris Matilda Ziegler. Seiring berjalannya waktu, pamor Rowan Atkinson sebagai Mr. Bean semakin terkenal hingga merambah ke perfilman.

Tak berbeda jauh dengan serial Mr. Bean, filmnya pun sukses mendulang popularitas. Bukan hanya bisa dinikmati oleh usia dewasa saja, namun juga remaja muda karena ceritanya yang bertemakan liburan hingga keluarga. 

Bagi Anda yang sedang mencari film yang bisa disaksikan oleh anggota keluarga untuk menjadi hiburan di akhir tahun ini, berikut ini ada 3 rekomendasi film Mr. Bean yang semuanya bisa disaksikan di aplikasi Vidio.


1. Mr. Bean’s Holiday

Mr. Bean's Holiday bisa disaksikan di aplikasi Vidio. (Dok. Vidio)

Untuk rekomendasi film yang satu ini, pastinya Anda pernah menyaksikannya di televisi. Ya, memiliki judul Mr. Bean’s Holiday, tampaknya film komedi ini memang sangat cocok untuk diputar saat momen liburan bersama keluarga. 

Mr. Bean’s Holiday dirilis perdana pada 1997. Penampilan kocak dan bikin geleng-geleng kepala dari sosok Rowan Atkinson memang tak bisa dihilangkan dari film yang sukses mendapatkan pendapatan hingga 232 juta Dollar Amerika ini. 

Berbeda dengan seriesnya, Mr. Bean kali ini tidak ditemani dengan kekasihnya Irma Gobb, melainkan bertemu dan berkenalan dengan orang baru yang membawa dirinya ke dalam petualangan yang seru dan penuh lucu.

Banyak adegan nyeleneh khas Mr. Bean yang siap mengundang tawa seperti sengaja membawa anak orang lain hingga harus mencari uang dengan cara bergabung dalam pertunjukan pantomim. Apakah kali ini liburannya akan terasa spesial? Saksikan Mr. Bean's Holiday sub Indo selengkapnya di Vidio.


2.The Thin Blue Line

Sitkom The Thin Blue Line dapat disaksikan di Vidio. (Dok. Vidio)

Selain serial Mr. Bean, rupanya Rowan Atkinson juga memiliki serial televisi lainnya berjudul The Thin Blue Line. Series ini juga mengusung tema komedi. The Thin Blue Line disiarkan pertama kali pada 1995 atau tepatnya lima tahun setelah serial Mr. Bean.

Pada serialnya ini, Rowan Atkinson akan bertugas sebagai Inspektur Raymond sekaligus detektif yang bekerja di sebuah kantor polisi kecil di wilayah Gasforth. 

Ia dengan para anggota lainnya pun terlibat interaksi layaknya polisi pada umumnya. Namun satu hal yang membuat kisah polisi ini berbeda pastinya karena adanya sosok Rowan Atkinson yang mengeluarkan tingkah konyolnya. Ia pun memiliki pribadi yang kaku namun sangat disiplin.

Selain menyajikan situasi komedi, serial ini juga menggambarkan beberapa tindakan kejahatan sebagai kasus yang harus ditangani oleh para polisi seperti kenakalan remaja, etika, hingga masalah rasisme. Buat Anda yang penasaran, bisa menonton The Thin Blue Line sub Indo selengkapnya di aplikasi Vidio.


3. Johnny English Reborn

Rowan Atkinson berperan sebagai agen rahasia dalam film Johnny English Reborn. (Dok. Vidio)

Masih dibintangi oleh Rowan Atkinson, tampaknya sang aktor kali ini tidak menggunakan identitas sebagai Mr. Bean, melainkan Johnny. Memusatkan cerita pada sang komedian, tentunya film Johnny English Reborn akan menghadirkan segudang gelak tawa baik dari ekspresi maupun dialog antar tokohnya.

Johnny English Reborn merupakan sekuel dari film sebelumnya yang telah rilis lebih awal pada 2003. Rowan Atkinson tidak akan menggunakan jas dengan dasi merah, melainkan berbagai kostum seperti menjadi manusia primitif hingga pria dengan tuxedo keren. Ia pun memiliki tugas sebagai seorang agen rahasia.

Johnny sempat terlibat dalam misi sebelumnya namun berakhir dengan kegagalan. Kali ini, ia dipercaya untuk menyelamatkan Perdana Menteri China dari ancaman pembunuhan. Kira-kira, apakah ia akan menggunakan kesempatan ini dengan baik? Anda bisa nonton Johnny English Reborn Full Movie selengkapnya di aplikasi Vidio.

Selain dari film-film yang dibintangi oleh Mr. Bean, masih banyak film Hollywood berseri lainnya yang bisa Anda saksikan seperti The Hunger Games hingga francaise film Spider-man. Ayo nonton film serial barat sub indonesia sesuai selera Anda hanya di Vidio. Unduh aplikasinya sekarang juga!

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya