Henry Cavill Tak Lagi Jadi Superman, Para Penggemar Sedih

Melalui akun Instagram miliknya, Henry Cavill mengunggah pesan perpisahan yang tertulis di dalam foto berlatar hitam mengungkap dirinya tak lagi akan berperan sebagai Superman.

oleh Dito Pramudyaseta diperbarui 15 Des 2022, 10:40 WIB
Henry Cavill, pemeran Superman. foto: henrycavillnews.com

Liputan6.com, Jakarta Setelah muncul sebagai cameo dalam film Black Adam (2022) dan berita tidak adanya sekuel Man of Steel (2013), kini kelanjutan Henry Cavill sebagai Superman di waralaba DC Extended Universe (DCEU) sudah dapat dipastikan.

Henry Cavill tidak akan kembali memerankan Superman. Hal ini disampaikan langsung oleh aktor Inggris kelahiran 5 Mei 1983 tersebut melalui Instagramnya @henrycavill.

Pada akun Instagramnya tersebut, Henry Cavill mengunggah pesan perpisahan yang tertulis di dalam foto berlatar hitam.

"Saya baru saja bertemu dengan James Gunn dan Peter Safran (co-chairmen dan co-CEO baru DC Studios) dan ini berita sedih, semuanya. saya, setelah semua yang terjadi, tidak akan kembali (berperan sebagai Superman).

Setelah diberitahu oleh studio untuk mengumumkan kembalinya saya (sebagai Superman) pada bulan Oktober lalu, sebelum mereka (James Gunn dan Peter Safran) ditunjuk, berita ini bukanlah yang termudah, tapi itulah hidup. Pergantian pemimpin adalah sesuatu yang terjadi. Saya menghargai itu.

James (Gunn) dan Peter (Safran) memiliki alam semesta (sinematik) untuk dibangun. Saya berharap mereka dan semua yang terlibat dengan alam semesta (sinematik) baru mendapatkan keberuntungan terbaik, dan keberuntungan yang paling membahagiakan," tulis Henry Cavill.

Sebelum menutup pesan perpisahannya, Henry Cavill mengingatkan para penggemar bahwa sosok Superman selalu ada di sekeliling. Serta tentang apa yang diperjuangkan makhluk dari planet Krypton tersebut.

Henry Cavill juga mengaku senang selama ini bisa menyandang jubah tokoh ikonik superhero modern tersebut.


Sedih

Batman v Superman: Dawn of Justice. (Warner Bros / DC Entertainment)

Sosok Henry Cavil sebagai Superman telah sangat melekat di mata para penggemar superhero di seluruh dunia. Maka dari itu banyak penggemar yang merasa sedih melihat kepergian Henry Cavil ini.

"Kami benar-benar baru mendapatkannya kembali 2 bulan lalu dan sekarang dia (Henry Cavill) pergi lagi 😭," tulis salah satu penggemar. Perlu diingat bahwa setelah perilisan Black Adam (2022) di bulan Oktober lalu, Henry Cavill mengaku melalui Instagramnya bahwa dia akan kembali berperan sebagai Superman. 

"Berita yang benar-benar menyedihkan 😢 kamu akan selalu menjadi superman ku 💪 KAMU ADALAH Superman," tulis penggemar lain yang merasa Henry Cavill sangat cocok sebagai Superman.

"Bayangkan bisa memainkan peran impian Anda lagi setelah tidak memainkannya selama lima tahun hanya untuk mendapat telepon yang mengatakan Anda keluar lagi, saya tidak bisa membayangkan apa yang dirasakan Henry (Cavill)," tulis penggemar lain yang merasa sedih untuk nasib Henry Cavill.

"Saya patah hati untuk Henry Cavill. Pria ini sangat suka memainkan karakter ini dan dia memiliki harapan dan impiannya sendiri untuk apa yang ingin dia capai dengan Superman di layar lebar. Kami mencintaimu Henry.❤️💙," tulis penggemar lainnya lagi.


Salahkan James Gunn

Sutradara Guardians of the Galaxy James Gunn.

Berita mundurnya Henry Cavill memantik cukup banyak kebencian terhadap James Gunn. Banyak yang merasa dibuat kecewa.

Perlu diketahui bahwa James Gunn dan Peter Safran ditunjuk sebagai co-chairmen dan co-CEO DC Studios. Mereka adalah kepala adaptasi komik-komik DC kedepannya, baik film maupun serial TV. 

"Ini omong kosong serius. Saya sangat membenci James Gunn," tulis salah satu penggemar.

"Tidak perlu ada penjelasan, (James) Gunn adalah agen ganda," tulis penggemar lain. Seperti yang kita ketahui, sebelum bekerja sama dengan DC, James Gunn lebih dulu bekerja sama dengan Marvel.

"James Gunn beralih dari calon penyelamat menjadi pilihan tersampah karena keputusan ini," tulis penggemar lainnya lagi. 

Walau begitu, banyak juga penggemar yang merasa keputusan James Gunn ini penting untuk kebaikan DCEU di masa depan.


Proyek Superman Lain

Superman versi Val-Zod. (DC Comics)

Kabar berhentinya Henry Cavill ini juga disampaikan oleh James Gunn melalui utas Twitternya @JamesGunn. Di saat bersamaan, dia menyampaikan bahwa Henry Cavill masih dapat muncul sebagai sosok lain di DCEU.

 

Dalam utas yang sama, James Gunn juga mengaku bahwa akan ada projek film Superman lain, yang mana "cerita akan berfokus pada bagian awal kehidupan Superman." Di film Superman ini, sejauh ini James Gunn terlibat sebagai penulis naskah saja. 

Lalu selain Superman muda, ada juga projek film Superman kulit hitam. James Gunn memang mengaku bahwa Superman adalah proritas besar bagi DCEU.

Infografis film dengan tema kehancuran bumi di masa depan (Triyasni/Liputan6.com)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya